Heboh Video Qariah Disawer, Profil dan Prestasi Nadia Hawasyi Bukan Sembarangan Tersebar

Heboh Video Qariah Disawer, Profil dan Prestasi Nadia Hawasyi Bukan Sembarangan Tersebar

Qariah Nadia Hawasyi melantunkan ayat suci Al Quran.-Instagram/Nadia Hawasyi-

Nadia Hawasyi unggul 1,5 poin dari terbaik keduanya, Fathmah Muthiah yang mewakili Kota Tangerang Selatan, dan 2 poin dari terbaik ketiganya, Luthfi Lathifah Rizki dari Kabupaten Serang.

Nadia Hawasyi juga mendapatkan anugerah penghargaan sebagai qariah muda inspiratif dari Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).

Penghargaan itu diserahkan langsung oleh Deputi Pengembangan Pemuda H Asrorun Niam Sholeh kepadanya.

Nadia merupakan qariah yang lahir di Banten pada 22 tahun silam, Agustus 2000.

Dalam Instagramnya, Nadia mengunggah foto tasyakkur harlahnya yang ke-20 pada 9 Agustus 2020, 

Diketahui, Nadia merupakan putri qari Indonesia, yaitu Alm KH Hawasyi Nawawi.

BACA JUGA:Skandal Video Hakim Wahyu, Si Wanita: DNA Sambo Hilang? Nggak Ngaruh

BACA JUGA:Heboh Pria Mirip Hakim Sambo Cs Bersama Wanita Bahas Perkara, KY Bereaksi Keras

Sosok ayahnya ini pernah tampil untuk melantunkan ayat-ayat suci Al-Qur'an di Pakistan pada tahun 2004.

Sedangkan terkait sikapnya saat disawer terkesan diam saja, Nadia Hawasy mengaku sebenarnya merasa tidak dihargai.

Ia sebenarnya juga marah dan sama sekali tidak mau perilaku itu datang kepadanya, hanya saja saat itu kondisinya memaksa ia tak mungkin untuk marah-marah.

Diketahui video ustazah disawer itu sudah lama terjadi di Masjid Jami Al-Ikhlas Kampung Eurih, Desa Cibingbin, Pandeglang, Banten pada Kamis 20 Oktober 2022

"Assalamualaikum ustd, saya juga merasa tidak di hargai ustd, karna saya posisi nya lagi ngaji tidak mungkin mau marah” di atas panggung, karna itu salah satu adab membaca al-qur’an," tulis akun @nadia_hawasyi6050 di kolom komentar Ustaz Hilmi Firdausi, Kamis 5 Januari 2023.

BACA JUGA: Ini Hasil Akhir Seleksi Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Kemenag, Cek Daftarnya

BACA JUGA:Keras! Mixue Dilarang Pasang Logo Halal Oleh Lembaga Resmi Pemerintah Ini, Berikut Alasannya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads