Hijrah ke Arab Saudi, Cristiano Ronaldo Bakal Tinggal di Gedung Tertinggi dengan Harga Sewa Fantastis

Hijrah ke Arab Saudi, Cristiano Ronaldo Bakal Tinggal di Gedung Tertinggi dengan Harga Sewa Fantastis

Hijrah ke Arab Saudi, Cristiano Ronaldo bakal tinggal di gedung tertinggi dengan harga sewa fantastis-Instagram/ @georginagio-Instagram/ @georginagio

JAKARTA, DISWAY.ID - Cristiano Ronaldo baru saja resmi bergabung dengan klub sepak bola Arab Saudi, Al Nassr

Pemain bernomor punggung 7 itu diketahui memboyong pacar, anak-anak, dan rombongannya ke Arab Saudi. 

Menjadi pemain termahal dunia, ayah 5 anak itu mendapatkan fasilitas tempat tinggal terbaik. 

Bukan rumah biasa, dikatakan jika keluarga Ronaldo akan menetap di hotel Four Seasons di Kingdom Tower, Riyadh yang merupakan salah satu gedung tertinggi di sana.

Dikutip dari Dailymail, Ronaldo menempati Kingdom Suite yang memiliki 17 kamar di dua lantai. 

Harga Sewa Fantastis

Dengan ukuran yang sangat luas, tempat tersebut tidak hanya ditinggali oleh keluarga mantan pemain Real Madrid tersebut.

Melainkan, ada pula staf keamanan yang turut meninggali rumah sementara Ronaldo itu.

BACA JUGA:Fakta-fakta Menarik Kepindahan Cristiano Ronaldo ke Al Nassr: Pemain Termahal, Tolak Klub-klub Eropa Hingga Termotivasi Main di Asia

BACA JUGA:Kontroversi! Cristiano Ronaldo dan Georgina Rodriguez Bebas Tinggal Serumah di Arab Saudi, Lha Kok Aneh?

Ya, mereka semua dikatakan tidak akan tinggal lama di sana karena hanya dijadikan rumah sementara sebelum pindah ke apartemen.

Sementara diketahui, Kingdom Suite sendiri tidak bisa ditemukan di situs Four Seasons Arab Saudi, melainkan harus dipesan secara pribadi. 

Selain Kingdom Suite, hotel itu diketahui menyediakan ruangan eksklusif lain, seperti Presidential Suit yang bisa disewa dengan harga £3300 (Rp 62 jutaan) per malam. 

Karena itu, Ronaldo diprediksi harus mengeluarkan biaya sewa sekitar £250.000 (Rp 4,7 miliaran).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: