Intip Dua Warna Baru All New Honda HR-V
Pilihan dua warna baru dari All New Honda HR-V akan melengkapi dua warna sebelumnya yaitu Sand Khaki Pearl dan Ignite Red Metallic.-hpm-
JAKARTA, DISWAY.ID – Menjawab permintaan akan pilihan warna pada line up terbarunya, PT Honda Prospect Motor (HPM) menyiapkan warna baru pada All New Honda HR-V.
Dua warna baru dari All New Honda HR-V akan mulai diproduksi pada bulan Februari 2023 meskipun HPM telah membuka kesempatan bagi yang ingin melakukan pemesanan.
Pilihan dua warna baru dari All New Honda HR-V akan melengkapi dua warna sebelumnya yaitu Sand Khaki Pearl dan Ignite Red Metallic pada All New Honda HR-V yang hanya tersedia dalam varian two tone yang dikombinasi dengan atap berwarna hitam.
BACA JUGA:Lukas Enembe Tak Gunakan Pesawat Garuda Diprotes Keluarga, KPK: Mending Siapkan Pembelaan
Yusak Billy selaku Business Innovation and Sales and Marketing Director PT Honda Prospect Motor mengatakan dua pilihan ini agar calon konsumen Honda mempunyai lebih banyak pilihan terhadap All New Honda HR-V.
“Warna monochrome untuk Sand Khaki Pearl dan Ignite Red Metallic ami harapkan akan menjadi opsi bagi konsumen untuk mendapatkan kedua warna favorit ini dalm waktu yang lebih cepat,” tambah Yusak.
Seri monochrome Sand Khaki Pearl akan tersedia untuk varian 1.5 Turbo RS, 1.5L SE dan tipe E.
BACA JUGA:Katalog Promo Indomaret Terbaru Hari Ini Jumat 13 Januari 2023: Super Hemat Segera Belanja!
Sementara seri monochrome Ignite Red Metallic khusus khusus tersedia untuk varian 1.5 Turbo RS.
Selain kedua seri warna baru tersebut, All New Honda HR-V juga hadir dengan pilihan warna lainnya seperti Meteoroid Gray Metallic, Crystal Black Pearl dan Platinum White Pearl.
Seri two tone untuk Sand Khaki Pearl untuk All New Honda HR-V tipe RS, SE dan E sementara Ignite Red Metallic tersedia tersedia untuk All New Honda HR-V tipe RS.
All New Honda HR-V telah diperkenalkan secara global dengan perubahan tampilan menyeluruh yang lebih stylish sekaligus sporty.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: