Awas! 'Undangan Pernikahan' Model Begini Bisa-bisa Isi Rekeningmu Terkuras, Waspadalah...
Modus baru penipuan via Whatsapp, pura-pura dari kurir paket-Pixabay/antonbe -Pixabay/antonbe
JAKARTA, DISWAY.ID -- Modus penipuan secara online kian marak jenisnya. Terbaru ada 'undangan pernikahan' APK.
Belakangan ramai aksi penipuan dengan foto paket APK yang mengakibatkan korban akan mengalami kerugian.
Kerugian yang dialami pun tak tanggung-tanggung, yakni seisi uang di rekening mobile banking akan terkuras.
BACA JUGA:Telusuri Aset Tersangka Wowon Cs, Polisi Cari Tahu Sejak Kapan Mereka Nipu
Terbaru kembali beredar sebuah modus penipuan online, melalui 'Undangan Pernikahan' yang dikirim melalui WhatsApp.
Undangan pernikahan secara online sendiri memang sedang digandrungi oleh masyarakat.
Pasalnya, undangan pernikahan secara online begitu ragam tema yang ditawarkan.
Namun fenomena ini dimanfaatkan oleh orang yang tidak bertanggungjawab untuk tindak kejahatan, mencoba menipu dan melakukan pembobolan rekening.
BACA JUGA:Terdakwa Divonis Bebas, Korban Penipuan Indosurya Berharap Uang Kembali
Sebuah foto tangkapan layar viral di media sosial karena terdapat modus penipuan melalui undangan pernikahan.
Undangan pernikahan itu datang dari nomor kontak orang tak dikenal.
Modus penipuan online dengan modus baru; Undangan Pernikahan-Foto/Media Sosial-
Mencurigakannya, undangan pernikahan itu bukan berupa link melalui file APK.
"Kami harap kehadirannya," tulis si penipu sembari melampirkan undangan pernikahan APK itu.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: