Pesan Menyentuh Jonathan untuk David dan Gus Yaqut yang Menangis Kenang David Baca Syahadat
Crystalino David Ozora atau David saat mempelajari ajaran Gus Dur. David diketahui sangat mengagumi sosok Gus Dur. -Facebook-
Bahkan Ketum GP Ansor yang juga Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas turut berkomentar.
Dia menjenguk David dan menuliskan pesan mendalam; "Anak Kader Anakku juga, Catat Ini!" tulis Gus Yaqut saat menengok David yang sedang koma.
Gus Yaqut menjenguk David yang dianiaya Mario Dandy bersama rekan. David dianiaya hingga tidak sadarkan diri, Rabu 22 Februari 2023-Instagram-
Tak sampai di sana, Gus Yaqut bahkan mengenang David semasa kecil yang membaca 2 kalimat syahadat.
"Ini David 3 tahun yang lalu saat datang sendiri minta disyahadatkan di daerah Muntilan Magelang. Menyusul bapaknya yang terlebih dahulu bersyahadat. Mohon doa kesembuhan atas musibah yang menimpanya karena kebiadaban mereka yang mengaku manusia. Allah kariim..(emoji menangis)", Tulis Gus Yaqut, Jumat 24 Februari 2023.
Kalimat itu dia sematkan bersama dengan video David yang sedang membaca dua kalimat syahadat.
Seperti diketahui, anak pejabat Ditjen Pajak Rafael Alun Trisambodo, Mario Dandy Satrio (20) menganiaya David (17) dengan cara yang arogan hingga menyebabkan David koma.
Video penganiayaan pun tersebar. Terlihat seorang pria diduga Mario Dandy menyerang David yang telah jatuh tengkurap. Tanpa perlawanan dari David, Mario Dandy menginjak leher, menendang kepala berulang kali, bahkan menyerang bagian perut David.
Mario Dandy kini telah ditahan di balik jeruji besi. Ayahnya, Rafael Alun Trisambodo pun meminta maaf secara terbuka atas ulah putranya.
Rafael Alun Trisambodo-Dok. Video Pribadi-
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: