Formula E 2024 Bakal Pindah ke Jalan Sudirman, E-Prix Circuit Ancol Nganggur

Formula E 2024 Bakal Pindah ke Jalan Sudirman, E-Prix Circuit Ancol Nganggur

Sirkuit Formula E di Ancol Jakarta. –--

JAKARTA, DISWAY.ID - Ketua Steering Committee (SC) Formula E 2023 Bambang Soesatyo mengatakan jika kemungkinan ajang balap mobil listrik tersebut tidak akan digelar di Sirkuit Ancol, Jakarta Utara. 

Rencannya Formula E 2024 bakal pindah ke Jalan Sudirman sehingga E-Prix Circuit Ancol nganggur.

Bamsoet menyebut hal itu telah dibicarakan dengan Chief Championship Officer Formula E Alberto Longo dan Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono.

"2024 kita kemungkinan besar tadi kita sudah bicara dengan Alberto dan gubernur, Formula E 2024 tidak lagi di Sirkuit Ancol, tetapi kita street sirkuit dalam kota," kata Bamsoet di Balai Kota Jakarta, Selasa, 14 Maret 2023.

BACA JUGA:Aplikasi Dream Live Jadi Media Jualan Konten Pornografi Setelah Only Fans, Dua Wanita Dibekuk Kepolisian

BACA JUGA:Polisi Lakukan Olah TKP Tewasnya Dokter Spesialis Paru Nabire, Sejumlah Saksi Dimintai Keterangan

Keinginan ini diungkapkan Bamsoet lantaran penyelenggaraan Formula E di negara-negara lain dilakukan di jalan raya dalam kota.

Sementara, pada tahun 2022, Formula E digelar yakni Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) di Ancol, Jakarta Utara.

Menurut Bamsoet, balapan mobil listrik akan lebih menarik jika dihelat di jalan raya.

Jalanan yang dimaksud belum disepakati, tetapi paling potensial di Jalan Jenderal Sudirman.

Ia juga mengatakan adanya rencana Formula E bakal digelar hingga 2030.

BACA JUGA:Ini Lokasi Perpanjangan SIM Keliling Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang Hingga Bekasi Hari Ini, Rabu 15 Maret 2023

BACA JUGA:Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta, Kuota Hampir 20 Ribu dan Ada Angkutan Sepeda Motor

"Nanti kalau negosiasinya juga oke, kita akan kontrak sampai tahun 2030. Tapi itu nanti kita bicarakan, sekarang sampai 2024 yang sudah ada kontrak," kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: