Bayern Muenchen Jawara Bundesliga, 10 Tropi Dibayangi Dendam Villarreal

Bayern Muenchen Jawara Bundesliga, 10 Tropi Dibayangi Dendam Villarreal

Dua pilar klub. Bayern München FC Mueller dan sang kapten Manuel Neuer menunjukan jarinya menandai 10 tropi yang telah diraih selama 10 musim kompetisi berlangsung,-Twitter/@nagelsmannia-disway.id

Bayern menghabiskan dua pekan terakhir ini dengan meratapi kekalahannya dalam perempat final Liga Champions dari Villarreal.

Pemain berusia 32 tahun yang melakukan debutnya bersama Bayern pada 2008 itu memenangkan gelar Bundesliga pertamanya pada 2009-2010.

”Banyak sekali kekecewaan belakangan ini,” kata Mueller seperti dikutip AFP. 

Sementara Kapten Bayern Manuel Neuer juga menyatakan demikian. 

Ada penyesalan di balik pesata. Tapi ingin menebus kesalahan kepada penggemar karena tersingkir dari Liga Champions.

”Disingkirkan Villarreal adalah hal menyakitkan bagi kami,” kata Neuer. 

Namun bagi Pelatih Bayern Julian Nagelsmann, raihan trofi Bundersliga merupakan kali pertama diraihnya di Muenchen.

”Pengalaman yang luar biasa saya bisa berada di sini. Saya senang kami dinobatkan sebagai juara liga,” ujar pelatih berusia 34 tahun itu.

Bagi Julian Nagelsmann, ada rasa dendam saat 10 tropi ini dibawa pulang ke markas. Bayern Muenchen dibayang dendam kekalahan di Liga Champions atas Villarreal.

 

 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber: reuters

Berita Terkait

Close Ads