Lakukan Pertemuan, Prabowo Subianto dan Hary Tanoesodibjo Bahas Kerjasama Politik

Lakukan Pertemuan, Prabowo Subianto dan Hary Tanoesodibjo Bahas Kerjasama Politik

Ketua Umum (Ketum) Partai Gerindra, Prabowo Subianto melakukan pertemuan dengan Ketum Partai Persatuan Indonesia (Perindo), Hary Tanoesoedibjo. -Intan Afrida Rafni-

Bahkan, kata Prabowo Subianto, Partai Gerindra terbuka jika Partai Perindo ingin bergabung dalam koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KIR). 

"Kita sepakat bahwa kita ingin lebih dalam lagi pembicaraan supaya kita bisa ada kerjasama politik ke depan untuk kepentingan bangsa dan rakyat," kata Prabowo. 

BACA JUGA:Ini Sumber Kekayaan Valencia Tanoesoedibjo, Anak Hary Tanoe yang Baru Dilamar Kevin Sanjaya di JIS, Ternyata..

"Kami terbuka untuk perindo Kalau mau dukung atau mau gabung dalam koalisi yang besar, kami akan bicarakan, kami akan yakinkan kawan-kawan yang sudah dalam koalisi kami," imbuhnya. 

Di sisi lain, Hary Tanoesodibjo berterima kasih atas jamuan yang diterimanya. Bahkan dia merasa terhormat dan sekaligus memperkenalkan para kadernya kepada Prabowo Subianto. 

"Kami mengenalkan pimpinan-pimpinan perindo yang banyak wajah-wajah baru yang memang belakangan ini banyak pemekaran di organisasi," ujar Hary Tanoesoedibjo. 

"Jadi saya rasa itu yang ingin saya tambahkan disamping penekanan ya tadi bicara diskusi terkait penjajakan bagaiman bekerjasama scara politik untuk bangsa dan negara," tandasnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: