Khusus Motor! Pelabuhan Ciwandan Bakal Dioperasikan saat Mudik Lebaran 2023, Seperti Apa Persiapannya?

Khusus Motor! Pelabuhan Ciwandan Bakal Dioperasikan saat Mudik Lebaran 2023, Seperti Apa Persiapannya?

Pemudik menggeber-geber motor di pintu dermaga Pelabuhan Merak, Cilegon. -Tangkapan layar Youtube-

JAKARTA, DISWAY.ID - Pemerintah bakal mengoperasikan Pelabuhan Ciwandan di Kota Cilegon, Banten saat mudik Lebaran 2023

Ya, pelabuhan tersebut, nantinya akan difungsikan untuk mengantipasi lonjakan pemudik yang ingin menyeberang ke wilayah Sumatera.  

Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy menyampaikan terdapat kebijakan-kebijakan penyesuaian dalam penanganan penyeberangan dari Merak ke Bakauheni dan sebaliknya dibanding tahun sebelumnya. 

BACA JUGA:Soal Rencana Kenaikan Tarif TransJakarta dan Mikratrans di Jam Sibuk, Heru Budi Bilang Begini

Menurutnya, hal ini dilakukan sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo dalam evaluasi penanganan mudik tahun lalu. 

Penyesuaian ini juga karena adanya prediksi perubahan jumlah pemudik yang diperkirakan tahun ini akan mencapai 123 juta pemudik. 

“Beberapa keputusan sudah kita sepakati, penambahan pelabuhan yang semula hanya Merak-Bakauheni, sekarang ditambah Pelabuhan Ciwandan yang tahun kemarin sifatnya hanya emergency hanya kondisional," kata Muhadjir dalam keterangan resminya, Selasa 11 Maret 2023. 

"Sekarang kita pastikan Pelabuhan Ciwandan akan dijadikan tempat penyeberangan di samping Pelabuhan Merak,” sambungnya.  

BACA JUGA:Tarif BPJS Kelas 1 Alami Kenaikan Hingga 300 Persen Sejak 2014

Muhadjir menambahkan, bahwa Pelabuhan Ciwandan akan beroperasi melayani pemudik khususnya kendaraan motor roda dua.

"Penambahan pelabuhan yang semula hanya Merak-Bakauheni sekarang ini ditambah Ciwandan yang kemarin sifatnya hanya emergency hanya kondisional sekarang ini kita pastikan Ciwandan akan jadi tempat pelabuhan penyeberangan di samping Merak," tuturnya.

Muhadjir juga meninjau sarana penunjang pelabuhan, mulai dari penambahan rest area, tempat parkir, dan pengaturan penggunaan Pelabuhan Merak dan Pelabuhan Ciwandan. 

“Kedua, dari arah Sumatera juga akan ada penambahan yaitu Pelabuhan Panjang. Jadi dengan demikian dari Pelabuhan Ciwandan bisa menuju Pelabuhan Bakauheni atau Pelabuhan Panjang, dan itu sudah diatur dengan baik oleh ASDP, Kepolisian, dan TNI,” pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads