Safari Ramadhan AHY Sambangi Pabrik Makanan Ringan di Bogor

Safari Ramadhan AHY Sambangi Pabrik Makanan Ringan di Bogor

Ketua Umum Partai Demokrat, AHY kunjungi pabrik makanan ringan di Kabupaten Bogor. -Intan Afrida Rafni-

JAKARTA, DISWAY. ID - Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) melakukan kunjungan ke pabrik makanan ringan PT. Sentral Multirasa Utama di Citeureup, Kabupaten Bogor, pada Senin, 10 April 2023 lalu. 

AHY mengatakan bahwa pabrik tersebut mengolah berbagai macam produk makanan ringan yang distribusikan ke warung-warung, Indomaret, bahkan diekspor ke luar negeri. 

"Saya berharap produksi makanan-makanan ringan ini semakin maju,” ujar AHY melalui keterangan resminya, Kamis, 13 April 2023.

“Ini sebuah keunggulan bagi Indonesia. Tadi kita bisa lihat bahan bakunya itu cassava, singkong, berarti juga melibatkan para petani kita. Singkong ini apalagi didapatkan dari sekitar wilayah Bogor dan juga Sukabumi,” lanjutnya. 

BACA JUGA:Panaskan Mobil Berujung Kematian, Kapolsek Pesanggrahan Ungkap Kronologinya

BACA JUGA:Hampir 1.000 Personel Dikerahkan Untuk Bebaskan Pilot Susi Air

Lebih lanjut, AHY menjelaskan alasannya mengunjungi pabrik di wilayah Kabupaten Bogor ini karena ia merasa dekat dengan kawasan tersebut. 

Dia mengaku, sudah lama ingin mengunjungi pabrik tersebut, namun baru bisa terlaksanakan saat dirinya melakukan Safari Ramadan. 

“Sebenarnya saya ingin mengunjungi pabrik ini dari dulu, namun baru ada kesempatannya sekarang," kata AHY dalam keterangannya. 

"Dalam Safari Ramadan ini juga, dengan semangat ingin menyapa masyarakat sekitar secara langsung dan melihat secara dekat produksi yang ada di sekitar kita, industri yang ada di sekitar kita,” sambungnya. 

BACA JUGA:Jadwal MotoGP Amerika 2023, Marquez dan Bastianini Absen, Bagnaia Harusnya 'Licin' di COTA

BACA JUGA:Luis Milla Ungkap Nasibnya di Persib Bandung Pada Musim Depan, Kepercayaan Pemain Ancam Dipecat Sebagai Pelatih

Disisi lain, anak dari pemilik perusahaan, Eileen Salim merasa senang dengan kedatangan AHY. Ia pun menyampaikan rasa terima kasih atas kunjungannya. 

Eileen Salim berharap dengan kedatangannya AHY ke lokasi pabrik tersebut, aspirasinya terkait proses BPOM dan ekspor agar semakin mudah. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: