Iwan Bule Angkat Suara Terkait Audit Keuangan Terhadap PSSI

Iwan Bule Angkat Suara Terkait Audit Keuangan Terhadap PSSI

Iwan Bule Ingin Lihat Timnas Indonesia Juara di Piala AFF---Dok. PSSI

JAKARTA, DISWAY.ID - Mantan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan menanggapi terkait audit keuangan yang dilakukan oleh 3 auditor firma Ernst & Young terhadap PSSI

Mochamad Iriawan atau akrab disapa Iwan Bule mengatakan, audit keuangan tersebut sangat wajar untuk dilakukan karena menurutnya setiap keuangan PSSI yang dipakai, pasti ada pertanggungjawabannya. 

"Ya wajar audit enggak ada masalah. Saya pikir kan pasti ada pertanggung jawaban lah ya, setiap pemakaian uang PSSI sudah ada pertangungjawabannya," ujar Iwan Bule saat ditemui media di kediaman Prabowo Subianto, Jalan Kertanegara 4, Jakarta Selatan, Kamis, 27 April 2023.

BACA JUGA:Keuangan PSSI Mulai Diaudit, Erick Thohir Angkat Bicara

Dia pun mengatakan bahwa audit keuangan terhadap PSSI juga pernah dilakukan pada masa jabatannya. Saat itu, pihak PSSI juga selalu menerima audit keuangan, bahkan di masa Pandemi Covid. 

"Ada (audit keuangan), di dua (tahun covid) itu ada audit semua ya," kata Iwan Bule. 

Saat itu, kondisi keuangan PSSI tepatnya di masa Pandemi Covid mengalami penurunan. Dia mengatakan selama masa-masa itu, tidak ada sponsor yang masuk ke PSSI. 

Namun, ketika itu, Iwan Bule tetap bertanggungjawab atas upah para stafnya di PSSI. 

BACA JUGA:Tancap Gas! PSSI Perkirakan Liga 1 Musim 2023/2024 Digelar Juli 2023

BACA JUGA:Iwan Bule Gantikan Posisi Sandiaga Uno di Gerindra, Prabowo Subianto: Strategi Dalam Hadapi Pemilu 2024

BACA JUGA:Iwan Bule Gantikan Posisi Sandiaga Uno di Gerindra, Prabowo Subianto: Strategi Dalam Hadapi Pemilu 2024

"Kan kita kena Covid ya, berarti pemasukan dari sponsor juga kan tidak ada dua tahun. Masih mending masih ada dalam artian kita masih bisa beri gaji segala macam," jelas Iwan Bule. 

"Yang jelas selama dua tahun kita enggak ada pemasukan, tapi kita berusaha untuk tetap jalan berapa office yang ada," lanjutnya. 

Sebelumnya, Ketua Umum PSSI Erick Thohir juga memberikan respon yang cukup baik ketika tiga auditor firma Ernst & Young telah mendatangi kantor PSSI untuk mulai melakukan audit keuangan sejak, Rabu 26 April 2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait