Mengenal Operasi Bariatrik, Bedah Lambung yang Bikin Berat Badan Melly Goeslaw Turun Drastis

Mengenal Operasi Bariatrik, Bedah Lambung yang Bikin Berat Badan Melly Goeslaw Turun Drastis

Tampilan Melly Goeslaw sekarang yang jauh lebih kurus dibandingkan sebelumnya. -Instagram @melly_goeslaw-

JAKARTA, DISWAY.ID-Penampilan musisi Melly Goeslaw dulu dan sekarang sangat jauh berbeda. 

Melly Goeslaw yang sempat mengalami kelebihan berat badan selama belasan tahun belakangan, kini tampil jauh lebih langsing bahkan terlihat kurus. 

Melly mengaku dahulu pernah sangat gemuk. Berat badannya pun mencapai seratus kilogram. 

BACA JUGA: Melly Goeslaw dapat Pengalaman Tak Menyenangkan Saat Nonton Konser Blackpink, Sempat Jongkok dan Dibentak Panitia!

Kini, berat badan istri Anto Hoed tersebut sudah turun sangat drastis. Ia mengaku berat badannya kini hanya berkisar 52-53 kilogram. 

Untuk menjadi seperti sekarang, Melly mengaku menjalani  operasi bariatrik demi menurunkan berat badan. 

Katanya, operasi Bariatrik itu memotong lambungnya hingga tersisa 15 persen dari ukuran awal.

BACA JUGA:4 Tips Puasa Ramadan Lebih Sehat, Bisa Juga Jadi Patokan Diet Nih

BACA JUGA:Ini Diet yang Dapat Kurangi Risiko Demensia Khusus untuk Lansia

Lalu apa operasi bariatrik itu ? Operasi Bariatrik adalah bagian dari program penurunan berat badan multidisiplin.  Ada beberapa jenis operasi bariatric, yaitu bypass lambung, pengikatan lambung, dan lainnya.

Semuanya memiliki tujuan akhir yang sama, yaitu mengurangi jumlah makanan yang dapat tubuh serap untuk mendorong penurunan berat badan. 

Mengutip Kementrian Kesehatan RI, operasi bariatrik atau bedah bariatrik (Bariatric Surgery) di Indonesia masih jarang digunakan. 

Padahal di negara tetangga kita, Filipina, bariatric and metabolic surgery yang sudah diperkenalkan di negara itu 8 tahun yang lalu.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Close Ads