Mantap! Harga Pertalite Stabil, Ini Daftar Harga BBM Terbaru yang Naik di Seluruh SPBU Hari Ini 10 Mei 2023

Mantap! Harga Pertalite Stabil, Ini Daftar Harga BBM Terbaru yang Naik di Seluruh SPBU Hari Ini 10 Mei 2023

Harga BBM Pertamina, Shell, Vivo dan BP AKR kompak naik-Foto/Unsplash/Aldrin Rachman Pradana-

JAKARTA, DISWAY.ID -- Harga bahan bakar minyak (BBM) Pertalite subsidi tetap stabil hingga hari ini, Rabu, 10 Mei 2023.

Sementara di seluruh stasiun pengisian bahan bakar alias SPBU lainnya, ada harga BBM yang naik sejak per 1 Mei 2023.

Seperti diketahui PT Pertamina telah menyesuaikan harga BBM terbaru di seluruh SPBU-nya di Indonesia.

BACA JUGA:Real Madrid Ditahan Imbang Manchester City 1-1, Ancelotti: Kami Harusnya Layak Menang!

Terdapat tiga jenis BBM yang mengalami penyesuaian, yakni Dexlite dan Pertamina Dex.

Kedua bahan bakar jenis Biodiesel ini turun harga.

Hargan Dexlite turun sebesar Rp 550 per liter atau dari Rp 14.250 berubah menjadi Rp 13.700 per liter.

Lalu harga Pertamina Dex juga turun sebesar Rp 800 per liter, dari sebelumnya dijual Rp 15.400 kini menjadi Rp 14.600 per liter.

Untuk produk BBM Pertamina lainnya, seperti Pertamax dan Pertamax Turbo, pada periode kali ini tak mengalami perubahan.

Harga Pertamax tetap dijual Rp 13.300 per liter dan Pertamax Turbo dijual Rp 15.000 per liter.

BACA JUGA:Kadek Raditya Pemain Baru Persebaya Untuk Liga 1 Musim 2023-2024, Bonek Mania Punya Daya Tarik yang Kuat

Harga Pertalite dan Solar Stabil

Begitu pun dengan harga BBM bersubsidi Pertalite dan Solar yang banyak dibutuhkan masyarakat, sejauh ini tetap stabil.

Harga Pertalite stabil di level Rp 10.000 per liter dan harga Solar dijual Rp 6.800 per liter.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: