Viral Pria Ngaku Diperas Taksi Liar Rp 900 Ribu di Bandara Soetta, Gelagat Ganti Pelat Terkuak

Viral Pria Ngaku Diperas Taksi Liar Rp 900 Ribu di Bandara Soetta, Gelagat Ganti Pelat Terkuak

Seorang pria bernama Feli Zuhendri mengaku diperas oleh sopir taksi liar saat berada di Bandara Soekarno Hatta (Soetta), Tangerang--TikTok/@feli.zulhendri

JAKARTA, DISWAY.ID - Seorang pria bernama Feli Zuhendri mengaku diperas oleh sopir taksi liar saat berada di Bandara Soekarno Hatta (Soetta), Tangerang.

Feli menceritakan kisah mengecewakannya tersebut di akun TikTok pribadinya.

Awalnya, ia mengaku baru saja melakukan penerbangan dan setelah sampai di Soetta langsung ditawari oleh seorang sales.

"Jadi bagi teman-teman yang terbang ke terminal Soekarno Hatta, gua enggak pernah ketemu di terminal 1, di terminal 2. Tapi gua pertama kali kena di terminal 3," ujar Feli.

BACA JUGA:Masih Memimpin Klasemen MotoGP 2023, Pecco Bagnaia: 'Untung Ada Sprint Race!'

"Jadi teman-teman hati-hati sama orang-orang yang seakan-akan tuh sales taksi resmi. Jadi kalau teman-teman ke counter taksi itu ada orang-orang berdiri di sekitarnya tuh, nawarin juga tuh. Nah hati-hati dengan mereka, kalau mereka bukan dari counter resmi jangan naik, jadi gua kena nih kasus kaya gini" sambungnya,

Feli awalnya tidak merasa curiga karena ia sudah sangat sering naik taksi dari Soetta ke Jakarta.

"Gua ditawarin, gua ikut nih. Salesnya bilang nanti harganya bayar aja ke sopir taksi ini. Oke ya standar dong dari Soetta ke Jakarta itu Rp 350 kadang 400 ribu, tergantung macetnya," tambahnya.

Kecurigaan Feli akhirnya muncul saat sopir taksi mengubah pelat nomor kendaraannya saat mau masuk ke daerah ganjil genap, gelagatnya pun akhirnya terbongkar.

"Nah di tengah jalan ini dia ganti nomor pelatnya, supaya bisa masuk ke ganjil genap," ujar Feli.

BACA JUGA:Depresi Ditinggal Istri, Seorang Dokter di Bengkalis Nekat Gantung Diri

"Jadi gua mulai agak bingung, taksi resmi biasanya bisa masuk ke ganjil genap tapi kenapa di ganti ah udah tanda-tanda," sambungnya.

Kecurigaan belum selesai namun setelah sampai tujuan, Feli kembali dibuat kaget.

Pasalnya ia ditagih ongkos taksi tidak seperti biasanya, padahal ia sudah sangat sering menggunakan taksi dari Soetta ke Jakarta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: