PSSI Belum Bisa Pastikan Lionel Messi Datang ke SUGBK Jakarta, Terserah Argentina

PSSI Belum Bisa Pastikan Lionel Messi Datang ke SUGBK Jakarta, Terserah Argentina

Argentina saat menjuarai Piala Dunia 2022. Mereka akan melawan Indonesia 19 Juni 2023-Reuters-

PSSI akan segera mengumumkan harga tiket untuk laga tersebut. 

Sebagai gambaran, harga tiket laga Singapura kontra Argentina pada tahun Pada 2017 berkisar dari 40 dollar Singapura (Rp 442.000) hingga 188 dollar Singapura (Rp 2 juta).

“Saya yakin penjualan tiket melawan Argentina akan lebih booming dari perang tiket Coldplay. Banyak yang bilang kalau Coldplay masih bisa datang beberapa tahun lagi, tetapi kalau timnas Argentina 20 atau 30 tahun lagi belum tentu akan datang lagi,” ucap Erick saat konferensi pers di SUGBK, Jakarta, Rabu 24 Mei 2023.

Erick juga memastikan kedatangan Timnas Argentina dengan skuad terbaik akan melakukan ujicoba dengan Timnas Indonesia.

BACA JUGA:Tolak Politik Identitas, Muhammadiyah Ajak Peserta Pemilu 2024 Obyektif dan Rasional

Dalam  Press Conference hadir langsung Perwakilan Argentina yang diwakili oleh manajer Tim Tango, Daniel Cabrera.

Delegasi AFA datang ke Jakarta menyambut positif kesiapan SUGBK untuk menjadi kunjungan kedua Argentina ke Asia Tenggara dalam lima tahun terakhir.

Erick Thohir juga menjelaskan pihaknya baru mengumumkan laga uji coba Timnas Indonesia vs Argentina sekarang ini.

Menurutnya PSSI sangat hati-hati dan menanti semua dokumen lengkap sebelum mengumumkan laga penting ini.

"Saya bisa jawab hari ini, setelah mendapat persetujuan dari FIFA, AFC, dan perwakilan Argentina di sini. Jadi bukan kaleng-kaleng. Kita buktikan PSSI yang sekarang serius membangun sepak bola Indonesia, kita buktikan dengan FIFA Matchday yang teratur dan kedatangan tim juara dunia, Argentina, di Indonesia,” kata Menteri BUMN.

BACA JUGA:Polri Panggil Rebecca Kloper Terkait Video Syur yang Mirip Dirinya

Oleh karena itu, Erick menambahkan, dalam FIFA Matchday Juni ini, menjadi gebrakan.

"Satu kita lawan Palestina yang ranking 94, lebih bagus dari kita. Kemarin lawan Burundi kita Alhamdulillah menang, lalu seri. Tentu saya juga apresiasi, sahabat saya dari Argentina, bahwa Argentina juga ikut hadir membantu sepak bola Indonesia. Ini bagian dari persahabatan dari kedua negara," ujar Erick.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads