Makin Pesimis Lionel Messi Datang ke Indonesia, Erick Thohir: Ini Bukan Pertandingan Messi All Star!
Ketum PSSI Erick Thohir/ilustrasi-ilustrasi-PSSI
JAKARTA, DISWAY.ID - Ketua Umum PSSI Erick Thohir angkat bicara terkait kabar Lionel Messi batal datang ke Indonesia untuk bertanding ddi FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Argentina.
"Saya sudah sampaikan sejak awal, kita ini kan pertandingan tim nasional Indonesia dan tim nasional Argentina," kata Erick kepada awak media di lingkungan Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu 14 Juni 2023.
"Jadi bukan tim nasional Indonesia sama Messi saja. Kalau begitu, berarti pertandingan tim nasional dan Messi All Star," sambungnya.
Pernyataan itu disampaikan Erick ketika diminta menanggapi reaksi warganet yang menyebut sejumlah pemilik tiket pertandingan Indonesia melawan Argentina berencana melakukan pengembalian menyusul kabar megabintang Lionel Messi tidak akan ikut.
Erick menegaskan, bahwa laga Indonesia melawan Argentina di atas kertas statusnya sama dengan Indonesia melawan Palestina yang berlangsung.
"FIFA Matchday itu kita mencari poin ya," ujarnya.
Kendati demikian, Erick meminta semua pihak tidak terfokus hanya pada laga kontra Argentina saja dan mengabaikan bahwa Indonesia juga perlu meraih hasil positif melawan Palestina.
"Yang penting untuk mempengaruhi poin dan peringkat skuad Garuda di ranking FIFA," ucapnya.
Erick menilai, bahwa laga kontra Argentina adalah momen penting untuk meningkatkan mental serta persepsi sepak bola Indonesia di mata dunia.
"Saya sudah janjikan kalau ada delapan FIFA Matchday, tujuh mencari ranking, satu mencari peningkatan mental dan juga persepsi sepak bola dunia bahwa sepak bola Indonesia bangun dari tidur," tuturnya.
"Saya berdoa Messi-nya terbang, mendarat, bermain, kan itu yang bisa saya lakukan," pungkasnya.
BACA JUGA:Terungkap! Alasan Lionel Messi Batal Ikut Rombongan ke Indonesia, Bagaimana Sikap PSSI?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: