Cek Tanggal Merah Bulan Juli 2023, Dua Minggu Lagi Ada Cuti Bersama?

Cek Tanggal Merah Bulan Juli 2023, Dua Minggu Lagi Ada Cuti Bersama?

Daftar Tanggal Merah Bulan Juli 2023-@tigerlily713-Pixabay

JAKARTA, DISWAY.ID - Awal bulan Juli 2023 sudah tiba, apakah ada libur nasional atau tanggal merahnya?

Diketahui biasanya hampir di setiap bulan tahun 2023 ini ada hari libur nasional atau tanggal merah untuk dijadikan momen liburan.

Dan di bulan Juli 2023 ini, ternyata ada satu tanggal merah yang tersedia loh jadi bisa libur.

BACA JUGA: Masyarakat Antusias Ikuti Sosialisasi Hari Keluarga Nasional dan Cegah Stunting dari BKKBN

Bukan hanya ada tanggal merah saja tetapi ada juga beberapa tanggal penting yang ada di bulan Juli 2023.

Tanggal merah di bulan Juli 2023

Berdasarkan SKB 3 Menteri, bulan Juli 2023 ada satu tanggal merah yang jatuh pada tanggal 19 Juli.

Tanggal merah 19 Juli 2023 merupakan hari libur nasional untuk memperingati 'Tahun Baru Islam 1445 Hijriah'.

BACA JUGA:Dito Ariotedjo Dipanggil Kejagung Atas Korupsi BTS 4G Kominfo: Diduga Turut Menerima Uang Rp 27 Miliar

Jadi pada hari Rabu, 19 Juli 2023 akan ada tanggal merah Tahun Baru Hijriyah 2023.

Adakah cuti bersama di Tahun Baru Islam 2023?

Jika melihat SKB 3 Menteri yakni Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 1066/2022, Nomor 03/2022, tahun 2023 ada 16 Hari Libur Nasional dan delapan hari libur cuti bersama.

Tanggal 19 Juli 2023 yang akan diperingati sebagai hari libur Nasional Hijriyah 1 Muharram 1445 Hijriyah termasuk dalam hari libur nasional.

BACA JUGA:Besok, Panji Gumilang Diperiksa Bareskrim Polri : Jika Tidak Hadir Polisi Gelar Perkara

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads