Tertangkap Warga saat Beraksi, Begal Tewas Diamuk Massa di Jakarta Utara

Tertangkap Warga saat Beraksi, Begal Tewas Diamuk Massa di Jakarta Utara

Ilustrasi: Nekat beraksi, pelaku begal ini tewas diamuk massa usai kepergok.-Foto/Dok/Andrew-

JAKARTA, DISWAY.ID - Saat melakukan aksinya di kawasan Koja, Jakarta Utara, seorang bekal tertangkap warga. Namun sayangnya nyawa sang begal tak tertolong usai dihajar massa.

Kejadian ini terjadi di Jalan Jampea, Koja, Jakarta Utara pada Senin, 3 Juli 2023 dini hari. Saat itu seorang begal yang tak diketahui identitasnya, kepergok saat berusaha mencegat kendaraan.

Menurut keterangan Kapolsek Koja AKP Anak Agung Putra Dwipayana, pelaku begal itu berhasil ditangkap warga dan menjadi bulan-bulan massa.

BACA JUGA:Panji Gumilang Tidak Mau Diperiksa MUI: Levelnya Sama Kok Bisa Periksa!

BACA JUGA:Ini Cara Cepat Perpanjang SIM tanpa Antre di SIM Keliling Jakarta dan Terdekat

“Iya benar (ada pembegalan),” ujar Agung dalam keterangannya dikonfirmasi, Senin 3 Juli 2023.

Agung menjelaskan, awalnya saat kepergok warga, pelaku begal berupaya kabur. Hanya saja, warga yang marah lantas mengejarnya.

“Itu informasi awal terduga pelaku karena dikejar masyarakat akhirnya lari ke flyover,” ujarnya.

Pelaku begal akhirnya dapat dilumpuhkan setelah kendaraan massa berhasil menabrak sang begal yang tengah berusaha kabur dari amukan warga.

BACA JUGA:Profil Dito Ariotedjo, Menteri Jokowi yang Terseret Kasus Dugaan Korupsi BTS, Ternyata Punya Prestasi Mentereng!

BACA JUGA:Profil Dominik Szoboszlai, Bintang Baru Liverpool yang Siap Warnai Persaingan di Liga Premier Inggris

Hal ini diakui oleh seorang warga sekitar yang melihat aksi pengejaran pelaku begal yang hendak kabur usai aksinya ketahuan warga.

“Informasi awalnya ditabrak kendaraan Mas,” ujar warga tersebut yang tak mau disebutkan namanya.

Pelaku Begal Tewas di Tempat

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads