Namanya Diseret Kasus Korupsi Johnny G Plate, Dito Ariotedjo: Jadi Beban Moral ke Presiden Jokowi

Namanya Diseret Kasus Korupsi Johnny G Plate, Dito Ariotedjo: Jadi Beban Moral ke Presiden Jokowi

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo telah mendatangi Kejaksaan Agung. Dito diperiksa oleh Tim Jaksa Penyidik pada Direktorat Penyidikan Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Kejagung.-Disway.id/Anisha Aprilia-

JAKARTA, DISWAY.ID - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Ario Bimo Nandito Ariotedjo alias Dito Ariotedjo mengaku menanggung beban moral terhadap Presiden Jokowi karena namanya dikaitkan dengan korupsi proyek BTS Bakti Kominfo.

"Tapi karena saya memiliki beban moral yaitu hari ini saya diberikan amanah oleh Pak Presiden Jokowi sebagai Menpora dan saya juga memiliki keluarga di mana saya harus meluruskan ini semua dan juag mempertanggungjawabkan kepercayaan publik selama ini," kata dia di Gedung Bundar, Kejaksaan Agung, Jakarta Selatan, Senin, 3 Juli 2023.

BACA JUGA:Mahfud MD: Ada 3 Pendekatan Untuk Penyelesaian Polemik Al-Zaytun

BACA JUGA:Alasan Kejagung Periksa Menpora Dito Ariotedjo di Kasus BTS Kominfo

Menteri termuda di Kabinet Indonesia Maju itu diduga menerima aliran dana sebanyak Rp 27 Miliar.

Dugaan keterlibatan Menpora Dito Ariotedjo itu disebut dalam Berita Acara Pemeriksaan (BAP) terdakwa Irwan Hermawan.

Terkait hal tersebut, Politikus partai Golkar pun mengaku sudah memberikan klarifikasi terkait dengan beredarnya informasi bahwa dirinya menerima aliran dana sebanyak Rp 27 Miliar.

BACA JUGA:Menpora Dito Ariotedjo Klarifikasi Dugaan Terima Dana Rp 27 Miliar dari Proyek Kominfo, 2 Jam Diperiksa Kejagung

"Ini terkait tuduhan saya menerima 27 miliar dimana tadi saya sudah saya sampaikan apa yang saya ketahui dan apa yang saya alami," ucap dia.

Ia berharap tuduhan ini bisa segera diklarifikasi ke publik agar memulihkan nama baiknya. 

“Dimana ini nantinya bisa kembali untuk membersihkan nama saya dan juga kepercayaan yang sudah diberikan baik dari bapak Presiden Jokowi maupun masyarakat yang sudah mendukung saya,” kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: