Nilai Transaksi Astra Financial di GIASS 2023 Tembus Rp 2,385 Triliun

Nilai Transaksi Astra Financial di GIASS 2023 Tembus Rp 2,385 Triliun

Nilai transaksi Astra Financial di GIIAS 2023 mencapai Rp2,385 triliun.-ist-

BACA JUGA:Harga Tiket GIIAS 2023, Begini Cara Belinya

Transaksi untuk roda empat yang dicatatkan Astra Financial melalui ACC dan TAF pada GIIAS 2023 meningkat sebesar 53% atau sebesar Rp2,361 triliun dari 6.253 SPK dibanding GIIAS tahun lalu. 

Sedangkan transaksi untuk roda dua yang dilakukan oleh FIFGROUP di GIIAS 2023 mencapai Rp14,1 miliar atau naik 67,72% dibanding GIIAS tahun lalu. Adapun unit pembiayaan sepeda motor juga mengalami peningkatan menjadi 567 unit dari sebelumnya 360 unit.

Sementara, pada proteksi kendaraan Asuransi Astra, nilai premi yang dibukukan untuk asuransi pembelian tunai pada perhelatan GIIAS 2023 mencapai Rp2,278 miliar. Angka tersebut naik 114% dibanding GIIAS 2022 yang tercatat senilai Rp1,064 miliar.

Selanjutnya, proteksi jiwa Astra Life, membukukan pertumbuhan positif dengan nilai asuransi jiwa kredit sebesar Rp26,684 miliar atau meningkat 122% dibanding tahun lalu yang hanya mencapai Rp12,047 miliar.

SEVA berhasil melakukan lebih dari 3.900 instant approval dengan pencapaian sebesar 390% dari target yang telah ditetapkan. 

BACA JUGA:Geger Alat Penghambat Daya Diduga Bom, Polisi Cari Pemilik

Sementara dukungan transaksi keuangan digital dari AstraPay juga mencatatkan pencapaian positif dengan penggunaan QRIS dan top up  lebih dari 24.000 transaksi (di luar dari transaksi tiket online), jauh melampaui target dengan pencapaian sebesar 155%.

Pencapaian tersebut juga diikuti oleh nilai transaksi yang mencapai Rp1,242 miliar atau meningkat 114,57% dibanding tahun lalu yang hanya senilai Rp579 juta.

Selain itu, Maucash yang bergerak dalam bidang fintech P2P Lending berhasil mencatatkan peningkatan 183,88% pada nilai pencairan pinjaman menjadi Rp5,227 miliar dibanding GIIAS tahun 2022 yang hanya tercatat senilai Rp1,841 miliar.

Moxa sebagai wealth-tech app dari Astra Financial turut mencapai angka yang baik di perhelatan GIIAS. Jumlah registrasi akun baru telah mencapai 1.734 akun atau sebesar 192,67% dari target awal. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads