Platform Cloud Industri FICO: Hadirkan Kemampuan AI Canggih yang Bantu Lancarkan Operasional Bank dan LJK

Platform Cloud Industri FICO: Hadirkan Kemampuan AI Canggih yang Bantu Lancarkan Operasional Bank dan LJK

Platform Cloud Industri FICO: Hadirkan Kemampuan Pengambilan Keputusan dan AI Canggih!-Risto Risanto-Disway.id

JAKARTA, DISWAY.ID - Perusahaan global terkemuka penyedia perangkat lunak analitik tingkat lanjut, FICO secara resmi meluncurkan platform berbasis komputasi awan terdepan di Indonesia.

Melalui peluncuran ini, FICO menegaskan komitmennya di Indonesia setelah lebih dari satu dekade melayani pasar dengan solusi on-premise dan hosted yang canggih.

Teknologi yang dihadirkan di Platform FICO siap untuk menyokong lanskap bisnis dengan menyediakan analisis tingkat lanjut dan kemampuan kecerdasan buatan untuk meningkatkan pertumbuhan, memperkuat hubungan dengan pelanggan, dan memungkinkan transformasi perusahaan.

BACA JUGA:TPNPB Akui Tembak Emak-emak Papua Karena Dituduh Intel Indonesia

Managing Director FICO di Asia, Dattu Kompella menegaskan bahwa Bank, lembaga jasa keuangan (LJK), perusahaan asuransi, perusahaan telekomunikasi, perusahaan utilitas, dan banyak bisnis lainnya di Indonesia nantinya dapat memanfaatkan platform FICO.

FICO menyediakan perangkat dan teknologi yang telah terbukti dan dipatenkan untuk mengambil keputusan berdasarkan data dengan penuh keyakinan.

“Dalam lanskap bisnis Indonesia yang dinamis, kami melihat adanya potensi yang luar biasa," kata Dattu.

"Dengan Platform FICO®, bisnis lokal dapat memperoleh wawasan yang tak ternilai, mengoptimalkan operasional, mencapai hasil bisnis yang berdampak, memperkuat hubungan dengan pelanggan, mendorong laju transformasi digital untuk tetap kompetitif, dan meningkatkan pertumbuhan—mencerminkan kesuksesan yang diraih oleh para pelanggan kami di berbagai wilayah dan di seluruh dunia.” sambungnya.

BACA JUGA:Resmi! Program Insentif Motor Listrik Rp 7 Juta Berlaku Untuk Semua, 1 KTP Untuk Pembelian 1 Unit

Platform FICO menawarkan beberapa manfaat utama bagi bank dan lembaga jasa keuangan (LJK) di Indonesia: 

Memperkuat Hubungan dengan Pelanggan: Platform FICO memberdayakan pemimpin bisnis untuk memanfaatkan pengetahuan pasar dan wawasan pelanggan mereka, menghasilkan pilihan yang lebih cerdas, kolaborasi yang lebih luas, dan siklus pembelajaran yang lebih cepat untuk menciptakan hubungan yang lebih kuat dengan pelanggan.

Memungkinkan Transformasi Perusahaan: Platform FICO mendukung perusahaan untuk mengoptimalkan produktivitas dan hasil melalui kolaborasi tanpa batas dengan beragam peran dan keahlian. Siklus umpan balik yang intuitif mendorong kinerja tinggi melalui pembelajaran berkelanjutan.

Mendorong Hasil Bisnis yang Strategis: Memastikan keselarasan antara proyek TI dan manajemen KPI sangat penting untuk mencapai tujuan bisnis dengan sukses. Platform FICO memungkinkan manajemen untuk menerjemahkan strategi ke dalam operasional, yang secara signifikan meningkatkan efektivitas.

Perolehan Waktu yang Cepat: Bank dapat menjalankan proyek dengan cepat karena proses instalasi diukur dalam hitungan minggu, bukan dalam hitungan bulan seperti pada solusi on-premise.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads