Mobil Mewah Putar Balik Tol Depok - Antasari, Dirlantas PMJ: Kami Sudah Kordinasikan
Beberapa kendaraan putar balik di dalam Tol Depok - Antasari atau Desari. Hal tersebut viral di media sosial Instagram.-Istimewa/Rafi Adhi Pratama-
JAKARTA, DISWAY.ID - Beberapa kendaraan putar balik di dalam Tol Depok - Antasari atau Desari. Hal tersebut viral di media sosial Instagram.
Dalam postingan akun Instagram @lowslow.indonesia, nampak beberapa kendaraan berhenti lantaran adanya rombongan yang putar balik tersebut.
Selain memutar balik, tampak rombongan tersebut melawan arah.
BACA JUGA:Faisal Assegaf Ungkap Kaesang Jadi Ketua PSI Lebih Buruk dari Anak Firaun
"Tol Depok-Antasari putar balik + lawan arah," tulis caption akun tersebut.
Tampak kendaraan yang melakukan hal tersebut didominasi mobil mewah. Salah satu yang terlihat adalah mobil Mercedes Benz alias Mercy berkelir putih dan Toyota Alpahrd yang berwarna putih.
Sementara Kepala Satuan Patroli Jalan Raya Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kompol Sutikno mengatakan pihaknya sedan menelusuri hal tersebut.
"Sedang ditelusuri," ucapnya saat dikonfirmasi awak media, Senin 2 Oktober 2023.
BACA JUGA:Solusi Buat Milenial yang Belum Punya Rumah, Perumnas: Rp 780 Ribu Bisa Langsung Akad
BACA JUGA:RS Kartika Husada Angkat Bicara Adanya Pasien Operasi Amandel Alami Mati Batang Otak
Video tersebut juga ditanggapi oleh Kompol Multazam Lisendra selaku Kasat Lantas Polres Metro Depok.
Kompol Multazam mengatakan pihaknya telah melakukan pengecekan apakah masuk wilayah hukum Depok atau Jakarta Selatan.
"Sedang dicek apakah masuk Depok atau Jaksel," ujar Kompol Multazam.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: