Masya Allah! dr Zaidul Akrab Anjurkan Minum Kopi saat Lapar di Malam Hari: Bukan Kopi Sachet
dr Zaidul Akbar sarankan minum kopi saat lapar di malam hari-Foto/Tangkapan Layar/YouTube/dr. Zaidul Akbar Official-
JAKARTA, DISWAY.ID -- Pakar kesehatan seperti dr Zaidul Akbar justru menganjurkan minum kopi saat lapar di tengah malam. Apa manfaatnya?
Nggak bisa dipungkiri banget kalau lapar saat malam hari memang merepotkan.
Banyak orang Indonesia akan memilih untuk memasak mie instan.
BACA JUGA:10 Manfaat Minum Kopi Hitam Tanpa Gula Bagi Kesehatan
Mie instan dianggap bukan asupan yang terlalu berat dibanding makan nasi dan lauk pauknya.
Namun makan mie instan juga tak dianjurkan karena tidak baik untuk lambung menurut dr Zaidul Akbar.
Kopi Menekan Rasa Lapar
Menurut dr Zaidul Akbar minum kopi bisa menekan lapar-Foto/Unsplash/Jessica Lewis-
Dikutip dari salah satu video di kanal YouTube-nya, dr Zaidul Akbar merekomendasikan beberapa resep herbal minuman olah.
Sebab, katanya, tubuh manusia di malam hari secara otomatis membutuhkan istirahat.
Selain minuman herbal dari rempah-rempah dan buah-buahan, ada satu minuman yang mudah dibuat.
Menurutnya, minuman kopi dapat menekan rasa lapar jika dibanding dengan mie instan.
"Salah satu yang itu untuk menekan rasa lapar bisa pakai kopi," jelas dr Zaidul Akbar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: