Profil Islam Makhachev, Sahabat Khabib Nurmagomedov, Sang Juara Dunia UFC

Profil Islam Makhachev, Sahabat Khabib Nurmagomedov, Sang Juara Dunia UFC

Profil Singkat Islam Makhachev, Sahabat Khabib Nurmagomedov, Sang Juara Dunia UFC -X/@MAKHACHEVMMA-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Nama Islam Makhachev kembali menjadi  dunia usai mengalahkan Alexander Volkanovski hanya cukup satu ronde saja di UFC 294, Minggu 22 Oktober 2023.

Mekhachev berhasil menang lewat tendangan berujung hujan pukulan yang sekaligus membuktikan kalau ia adalah salah satu petarung tangguh di kelas ringan UFC, meneruskan pendahulunya Khabib Nurmagomedov.

BACA JUGA:Profil Belal Muhammad, Petarung UFC Berdarah Muslim yang Ngefans Khabib Nurmagomedov

Seperti diketahui, karier Islam Makhachev di Ajang tarung bebas (MMA) ternama di dunia, Ultimate Fighting Championship (UFC) terbilang lambat, terutama karena dia berada di kelas yang sama dengan Khabib. 

Setelah memndominasi MMA di Rusia melalui ajang M-1, Makhachev direkrut UFC pada 2015.

Pada pertarungan UFC edisi 280 tahun lalu di Etihad Arena, Abu Dhabi, Makhachev menjadi juara baru di kelas ringan.

BACA JUGA:Khabib Nurmagomedov Dukung Azka Corbuzier, Kasih Pesan Khusus Jelang Duel Lawan Vicky Prasetyo

Islam Makhachev hanya membutuhkan dua ronde untuk bisa menjatuhkan Charles Oliveira.

Bagi Makhachev, kemenangan ini membuatnya menjadi juara baru kelas ringan.

Makhachev juga menghentikan catatan tak terkalahkan Oliveira.

Makhachev menang dan menjadi juara baru kelas ringan UFC. 

BACA JUGA:Makin Keren, Koleksi Jam Timex Kolaborasi Peanuts dan UFC Kini Hadir di Indonesia

Mantan petarung sekaligus pelatihnya, Khabib Nurmagomedov langsung naik oktagon menyambut kemenangan itu.

Usai resmi menjadi juara kelas ringan UFC, Islam Makhachev berambisi melampaui pencapaian Khabib Nurmagomedov.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: