Israel Mengaku Serbu 150 Sasaran di Utara Gaza, Hamas : Serangan Darat Itu Gagal

Israel Mengaku Serbu 150 Sasaran di Utara Gaza, Hamas : Serangan Darat Itu Gagal

Pasukan Israel bersiaga di Kibbutz Kfar Aza, Israel Selatan dekat perbatasan Gaza. Setelah sepekan lebih membombardir Gaza, Israel hampir dipastikan akan melancarkan serangan darat-Jack Guez/AFP-

GAZA, DISWAY.ID- Tentara Israel mengatakan pada Sabtu 28 Oktober 2023, pihaknya menyerbu 150 sasaran bawah tanah di utara Jalur Gaza

Lokasi ini diblokade sepanjang malam, seiring perluasan operasi Israel di wilayah tersebut.

Dalam sebuah pernyataan, Israel menyebutkan bahwa anggota-anggota Hamas dilenyapkan. 

BACA JUGA:Israel Terapkan Taktik Perang Besar Melawan Hamas di Gaza

Terowongan tempur, ruang tempur bawah tanah, dan infrastruktur lainnya juga ikut dihancurkan, seperti dikutip dari Anadolu Agency, Sabtu.

Sementara, Hamas mengatakan upaya Israel melakukan serangan darat 3 arah di Jalur Gaza gagal. 

Anggota pimpinan Hamas di luar negeri, Ali Baraka kepada Al Mayadeen TV, mengatakan Israel menderita kerugian.

“Upaya invasi darat tiga arah ke Jalur Gaza gagal malam ini. Tentara (Israel) menderita kerugian besar,” kata Baraka, seperti dikutip dari RIA Novosti, Sabtu.

BACA JUGA:Inilah Kesaksian Sandera Hamas yang Sempat Ditolak Israel

Baraka menambahkan Israel menggunakan helikopter untuk mengevakuasi korban luka dan tewas dari medan perang.

Tentara Israel pada Jumat 27 Oktober 2023, memperluas serangan udara dan daratnya di Jalur Gaza. 

Badan-badan bantuan internasional mengatakan kehilangan kontak dengan staf mereka di Gaza setelah Israel mematikan akses internet dan komunikasi.

Setidaknya 7.326 warga Palestina tewas dalam serangan Israel. 

Menurut angka resmi, sekitar 70 persen warga Palestina yang tewas adalah perempuan dan anak-anak. Jumlah korban tewas di Israel mencapai lebih dari 1.400 orang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: