189 Warga Jaksel Terima Vaksinasi Cacar Monyet

189 Warga Jaksel Terima Vaksinasi Cacar Monyet

Ilustrasi: Menurut Kemenkes RI paparan cacar monyet sudah meluas ke luar DKI Jakarta, salah satunya di Tangerang-Foto/Freepik-

JAKARTA, DISWAY.ID-Pemerintah Kota Jakarta Selatan telah memberikan vaksinasi terhadap 189 warga Jakarta Selatan

Hal ini dilakukan untuk mencegah penyebaran penyakit cacar monyet (Monkey Pox). 

“Sejak tanggal 23 Oktober hingga 30 Oktober 2023 kami sudah berikan vaksinasi untuk mencegah penyebaran cacar monyet."

BACA JUGA:Kenali 15 Gejala Cacar Monyet yang Ditemukan di Indonesia, Penderita Mayoritas Laki-laki

"Saat ini sudah selesai pelaksanaan dan sedang dievaluasi oleh Dinas Kesehatan DKI Jakarta," kata Kepala Sudinkes Jakarta Selatan Yudi Dimyati saat dikonfirmasi, Rabu 1 November 2023. 

Lebih lanjut, ia mengatakan vaksinasi Mpok ini tidak dilakukan secara terbuka hanya melalui poliklinik layanan HIV, IMS dan LSM.

Tercatat saat ini, katanya, ada tujuh kasus cacar monyet di Wilayah Jakarta Selatan. 

BACA JUGA:Kemenkes : Mayoritas Pasien Cacar Monyet Laki-Laki Mengidap HIV dan Sifilis

"Jadi diprioritaskan pada populasi kunci. Sebab vaksinnya memang terbatas," ujar Yudi.

Ia menambahkan seluruh pasien yang terkonfirmasi positif cacar monyet tengah menjalani perawatan dan isolasi di Rumah Sakit. 

Dimana, Kasus Cacar monyet tengah menjadi sorotan, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mencatat hingga Selasa 31 Oktober 2023 terdapat 27 kasus di Indonesia.

BACA JUGA:Dinkes DKI Jakarta Lacak Kontak Erat Pasien Cacar Monyet

Sementara, Kementerian Kesehatan menyatakan terdapat tiga kasus baru cacar monyet yang berasal dari DKI Jakarta.

Jakarta pun menjadi provinsi paling banyak ditemukan Mpox dengan 22 kasus aktif.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads