Info Rekrutmen OJK Dibuka Hingga 19 November 2023, Cek Jadwal Pendaftarannya!
Info Lowongan Kerja OJK Dibuka Hingga 19 November 2023, Cek Jadwal Pendaftarannya!---Istimewa
JAKARTA, DISWAY.ID - Informasi rekrutmen Otoritas Jasa Keuangan (OJK) untuk minimal lulusan S1 dari beberapa jurusan yang dibuka hingga 19 November 2023.
Pendaftaran lowongan kerja OJK ini dibuka melalui website resmi ojk.experd.com.
Posisi pekerjaan yang dibuka yakni ada Staff Bidang Perizinan, Pengaturan, dan Pengawasan Inovasi Teknologi Sektor Keuangan, Aset Keuangan Digital dan Aset Kripto.
BACA JUGA:Bagaimana Cara Membayar Cicilan di Paylater Akulaku Meski Telah Ditutup OJK?
Jangan lupa juga bahwa lowongan ini diperuntukkan bagi kalian yang setidaknya sudah memiliki pengalaman bekerja selama 3 tahun sesuai dengan latar belakang pendidikan.
Maksimal pelamar yang ingin mengikuti proses rekrutmen ini berusia paling mentok 30 tahun.
Diberi peringatan oleh OJK bahwasannya informasi soal tahapan rekrutmen ini sama sekali tidak ada pungutan biaya alias FREE (Gratis).
Pihak OJK akan menempatkan setiap kandidat yang lolos seleksi untuk bekerja di kantor pusat Jakarta.
BACA JUGA:Alasan OJK Akhirnya Melarang Akulaku Salurkan Pembiayaan Pay Later
Perlu diingat juga, keputusan panitia rekrutmen bersifat mutlak dan sama sekali tidak dapat diganggu gugat.
Sekadar informasi, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) adalah lembaga yang bertanggung jawab untuk mengawasi dan mengatur seluruh kegiatan di sektor jasa keuangan di Indonesia.
OJK didirikan berdasarkan Undang-Undang Nomor 21 Tahun 2011 tentang Otoritas Jasa Keuangan. Lembaga ini resmi beroperasi pada 31 Januari 2013.
Tugas utama OJK melibatkan pengawasan, pengaturan, dan pembinaan terhadap seluruh lembaga dan kegiatan di sektor jasa keuangan, termasuk perbankan, pasar modal, asuransi, dana pensiun, dan lembaga keuangan lainnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: