Konsisten Dukung Pariwisata, EF Kids & Teens Gelar Pelatihan Bahasa Inggris Untuk Guru di Area Borobudur

Konsisten Dukung Pariwisata, EF Kids & Teens  Gelar Pelatihan Bahasa Inggris Untuk Guru di Area Borobudur

Konsisten Dukung Pariwisata, EF Kids & Teens Gelar Pelatihan Bahasa Inggris Untuk Guru di Area Borobudur-dok EF-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Bahasa Inggris adalah bahasa yang paling banyak digunakan di dunia, bahasa ini merupakan bahasa ibu untuk lebih dari 400 juta orang diseluruh dunia.  

Bahasa Inggris juga menjadi bahasa yang paling sering digunakan termasuk di sektor wisata. 

Sebagai upaya mendukung pemerintah untuk program edukasi dan meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris bagi siswa-siswi di daerah pariwisata, EF Kids & Teens Indonesia memberikan Program Pelatihan Bahasa Inggris.

BACA JUGA:Sharp Gelar Program Pelatihan Teknisi AC Tingkatkan Kompetensi Masyarakat Karawang

Program ini untuk tenaga pendidik Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah Pertama berbagai daerah wisata yang tercakup dalam Daerah Pariwisata Super Prioritas dan beberapa destinasi wisata lainnya seperti Mandalika, Danau Toba, Labuan Bajo, Bromo, Kepulauan Seribu dan Borobudur.

Setelah sukses melaksanakan pembukaan pelatihan Bahasa Inggris di lima kabupaten yaitu Lombok Tengah, Samosir, Kepulauan Seribu, Probolinggo dan Manggarai Barat, EF Kids & Teens bekerja sama dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Magelang dalam Program Pelatihan Bahasa Inggris yang diikuti oleh puluhan guru Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah Pertama yang berasal dari Kabupaten Magelang. 

BACA JUGA:Rayakan HUT ke-8, Mandiri Capital Bersama Cakap Beri Pelatihan Bahasa Inggris untuk 25 Anak Panti Asuhan di Tebet

Acara pembukaan ini dilakukan di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Magelang dan dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Magelang, Bapak Slamet Achmad Husein, SE. MM serta Director of Corporate Affairs EF Kids & Teens Indonesia, Juli Simatupang.

Dalam sambutan Bupati Kabupaten Magelang, Zaenal Arifin, SIP yang disampaikan oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Magelang, Slamet Achmad Husein, SE. MM.

“Kabupaten Magelang menyambut baik atas diselenggarakannya kegiatan Pelatihan Bahasa Inggris EF Kids & Teens Indonesia untuk guru di wilayah Borobudur, Kabupaten Magelang,” ujar Slamet. 

“Tentunya, saya berharap EF Kids & Teens Indonesia untuk terus berkomitmen dan berpartisipasi melalui program-program yang berkelanjutan dan dapat menginspirasi generasi penerus, sehingga pada ujungnya bisa memberikan kontribusi pada peningkatan mutu hidup dan kesejahteraan masyarakat,” tuturnya.

BACA JUGA:FWD Insurance InnovateHer Academy Berikan Pelatihan dan Pendampingan untuk 10 Start Up Perempuan

“Kami juga berharap Program Pelatihan Bahasa Inggris ini mampu meningkatkan kompetensi dan daya saing bagi Guru/Tenaga Pendidik, sehingga nantinya bisa mendorong terciptanya generasi muda bangsa yang berkualitas,” tambahnya.

Dalam Program Pelatihan Bahasa Inggris, EF Kids & Teens membagikan metode fun learning yang kreatif dan efektif bagi tenaga pendidik untuk menyampaikan materi pembelajaran Bahasa Inggris ke siswa dan siswi peserta didik. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: