Dorong Transaksi Non Tunai, Bank Mandiri Pamer Layanan Mandiri Contactless

Dorong Transaksi Non Tunai, Bank Mandiri Pamer Layanan Mandiri Contactless

Bank Mandiri menawarkan transaksi effortless dengan Mandiri Contactless yaitu fitur pembayaran nir sentuh yang memanfaatkan Near Field Communication (NFC) yang secara resmi diluncurkan di IKEA, Mall Taman Anggrek, Jakarta, Selasa 19 Desember.-mandiri-

JAKARTA, DISWAY.IDBank Mandiri secara konsisten terus meningkatkan pemanfaatan transaksi non-tunai untuk mendorong efisiensi dan kenyamanan layanan digital nasabah.

Salah satu langkah dukungan yang dilakukan Bank Mandiri dengan menawarkan transaksi effortless dengan Mandiri Contactless yaitu fitur pembayaran nir sentuh yang memanfaatkan Near Field Communication (NFC) yang secara resmi diluncurkan di IKEA, Mall Taman Anggrek, Jakarta, Selasa 19 Desember.

Direktur Jaringan dan Retail Banking Bank Mandiri Aquarius Rudianto mengatakan, melalui solusi layanan Mandiri Contactless, para nasabah Bank Mandiri dapat melakukan transaksi belanja dengan cepat dan praktis.

Bahkan dalam nominal tertentu tidak membutuhkan PIN (untuk transaksi domestik hanya bisa di EDC Contactless Mandiri) sehingga transaksi menjadi lebih praktis dan bisa dilakukan dalam hitungan detik. 

BACA JUGA:Bank Mandiri Jadi Mitra Bank Terbaik BI dalam Pengembangan Pasar Uang Valas dan Rupiah

BACA JUGA:Simak Cara Membeli Tiket Pesawat di Traveloka Via Sukha Livin' by Mandiri

“Dalam mengembangkan layanan digital, Bank Mandiri terus berinovasi untuk menyesuaikan dengan kebutuhan transaksi nasabah yang membutuhkan layanan keuangan effortless,” terang Aquarius. 

Bank berlogo pita emas ini menjelaskan, melalui solusi Mandiri Contactless menawarkan 3 fitur yaitu Mandiri Debit Contactless, Mandiri Kartu Kredit Contactless serta Tap To Pay di Livin’.


Direktur Jaringan dan Retail Banking Bank Mandiri Aquarius Rudianto mengatakan, melalui solusi layanan Mandiri Contactless, para nasabah Bank Mandiri dapat melakukan transaksi belanja dengan cepat dan praktis.-mandiri-

Kartu Kredit Contactless tetap dapat memanfaatkan fitur cicilan / power buy, dan mendapatkan Livin’ poin sesuai jenis kartu, ubah transaksi menjadi cicilan di Livin’ by Mandiri, dan fitur lainnya.

Layanan tersebut dapat digunakan oleh nasabah Bank Mandiri untuk memenuhi kebutuhan transaksional, serta mendukung dan memberikan kemudahan dalam setiap aktivitas keuangan yang dilakukan oleh Nasabah Bank Mandiri. 

BACA JUGA:Konsisten Jaga Transparansi, Bank Mandiri Raih Juara 1 Perusahaan Go Publik Keuangan Annual Report Award (ARA) 2022

BACA JUGA:Fokus Penuhi Kebutuhan Nasabah, Bank Mandiri Sabet Penghargaan Marketing Company of the Year 2023 versi AMF

Adapun layanan ini juga tak hanya dapat digunakan di dalam negeri, namun juga luar negeri (cross border).

“Misalnya untuk transaksi pembayaran transportasi publik. Bagi nasabah yang belum memiliki Mandiri Debit Contactless, dapat melakukan pergantian kartu melalui join.bankmandiri.co.id, cabang Bank Mandiri dan melalui CSM (Customer Service Machine),” imbuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads