Jangan Keseringan! Berapa Kali Maksimal Makan Mie Instan dalam Seminggu? Ini Kata Ahli

Jangan Keseringan! Berapa Kali Maksimal Makan Mie Instan dalam Seminggu? Ini Kata Ahli

Ilustrasi mie instan-Unsplash/ sq lim-Unsplash/ sq lim

JAKARTA, DISWAY.ID - Siapa nih, yang hobi banget makan mie instan?

Sudah bukan rahasia lagi, mie instan menjadi salah satu makanan cepat saji yang disukai banyak orang dari berbagai kalangan. 

Mie instan sendiri adalah mie yang telah dikukus dan dikeringkan (dalam keadaan matang). 

Kemudian, mie akan dimasak atau direndam dalam air panas sebelum dimakan.

Namun, sebagian besar mie instan mengandung tinggi natrium dan monosodium glutamat (MSG), yakni bahan tambahan makanan untuk meningkatkan rasa pada makanan olahan.

Kadar yang tinggi tersebut tentunya tidak baik untuk kesehatan, jika dikonsumsi terus menerus. 

BACA JUGA:Viral! Mie Gacoan Cirebon Ada Belatung, Netizen: Kok Bisa, Dari Mana Itu?

BACA JUGA:Viral! Tren Makan Tusuk Gigi Goreng di Korsel Bahaya untuk Kesehatan

Lantas, berapa kali batas makan mie instan dalam seminggu?

Yuk, kita simak informasinya di bawah ini. 

Berapa Kali Batas Makan Mie Instan dalam Seminggu?

Walaupun MSG aman untuk dikonsumsi, Food and Drug Administration (FDA) atau Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat, membeberkan bahwa MSG berpotensi memiliki dampak terhadap kesehatan.

Menurut ahli Gizi Universitas Surabaya, Tri Kurniawati, sebaiknya makan mie instan tidak lebih dari 2 bungkus dalam seminggu.

"Mie instan juga bisa berbahaya bagi kesehatan, hal ini dikarenakan dalam satu porsi mie instan biasanya mengandung lemak dan natrium yang tinggi, namun rendah serat, vitamin dan mineral. Pola konsumsi mie instan berpengaruh positif terhadap obesitas abdominal dan hiperkolesterolemia," ungkap Tri, dikutip dari laman um-surabaya.ac.id.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: