Pemecatan Jose Mourinho dari AS Roma Terungkap, 'The Spesial One' Merasa Dikhianati Para Pemainnya

Pemecatan Jose Mourinho dari AS Roma Terungkap, 'The Spesial One' Merasa Dikhianati Para Pemainnya

Pemecatan Jose Mourinho dari AS Roma Terungkap, Spesial One Merasa Dikhianati Para Pemainnya-josemourinho/Instagram-

JAKARTA, DISWAY.ID - Jose Mourinho meninggalkan pesan perpisahan yang sangat pahit kepada para pemain AS Roma setelah merasa dikhianati dengan cara pemecatan dirinya.

Pelatih asal Portugal itu kehilangan pekerjaannya di Liga Italia Series A bulan lalu, meski Jose Mourinho membawa mereka ke final Eropa berturut-turut.

Pemecatan Jose Mourinho tidak menyembunyikan emosinya ketika meninggalkan Roma, namun kini kepergiannya dari Stadio Olimpico mulai terungkap.

BACA JUGA:AS Roma vs Hellas Verona Skor 2-1: Debut Manis Daniele De Rossi, Sang Maestro Sindir Jose Mourinho

BACA JUGA:Jose Mourinho Dilaporkan Setuju Menjadi Pelatih Al-Shabab, Dipersiapkan Menantang Cristiano Ronaldo di Al-Nassr

Menurut Il Messaggero, Jose Mourinho mengembalikan cincin yang diberikan pemainnya setelah mereka menjuarai Liga Konferensi Europa pada 2022.

Sebelum pergi, Jose Mourinho meninggalkan cincin di loker sang kapten Lorenzo Pellegrini sebelum berangkat meninggalkan AS Roma.

Namun kini terungkap bahwa Jose Mourinho juga meninggalkan catatan yang berbunyi: 'Jika kamu laki-laki, kembalikan padaku.'

Hal itu mengungkapkan bagaimana The Spesial One merasa dikhianati oleh para pemainnya, yang menurutnya turut menyebabkan dia kehilangan pekerjaan.

BACA JUGA:5 Klub dan Timnas Berminat Memakai Jasa Jose Mourinho Setelah Dipecat AS Roma

BACA JUGA:Jose Mourinho Sedih Campur Kesal Saat AS Roma Kalah vs Sevilla di Final UEL karena Dicurangi Wasit: 'Tidak Adil!'

AS Roma duduk di urutan kesembilan di Serie A pada saat pemecatannya, tetapi para pemain sejak itu mendukung penerus Mourinho yakni mantan kapten Daniele de Rossi, dengan tiga kemenangan dari tiga pertandingan.

Pada Selasa dini hari, mereka mengalahkan Cagliari 4-0 untuk naik ke posisi kelima klasemen Liga Italia.

Jose Mourinho, mantan pelatih Chelsea, Manchester United dan Real Madrid, dipuja oleh para penggemar AS  Roma setelah membawa mereka meraih kejayaan Liga Konferensi Europa dengan kemenangan 1-0 atas Feyenoord di Tirana.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads