Isu Prabowo Hanya 2 Tahun Jadi Presiden Dibantah Rosan Roeslani: Connie Minta Posisi Wamenlu atau Wamenhan
Rosan Roeslani menjelaskan bahwa dirinya memang sempat bertemu dengan Connie pada November 2023 dan menegaskan jika dirinya tak pernah menyampaikan hal tersebut, di mana menurut Rosan saat itu Connie minta posisi Wamenlu atau Wamenhan.-Istimewa -
JAKARTA, DISWAY.ID - Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka membantah terkait pernyataan mantan Anggota Dewan Pakar Partai NasDem, Connie Rahakundini Bakrie, soal lama jabatan Prabowo jika terpilih jadi Presiden RI.
Bantahan tersebut disampaikan langsung oleh Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Rosan Perkasa Roeslani saat konferensi pers di Media Center TKN Prabowo-Gibran, Jalan Sriwijaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Minggu 11 Februari 2024.
Rosan Roeslani menjelaskan bahwa dirinya memang sempat bertemu dengan Connie pada November 2023 dan menegaskan jika dirinya tak pernah menyampaikan hal tersebut, di mana menurut Rosan saat itu Connie minta posisi Wamenlu atau Wamenhan.
BACA JUGA:Update Prakiraan Cuaca Terbaru DKI Jakarta Hari Ini, Senin 12 Februari 2024: Hujan Malam Hari
"Pernyataan yang dua tahun itu bukan datang dari saya, beliau (Connie) mengatakan, 'ini bagaimana kalau sudah dua tahun, atau kalau tiba-tiba Prabowo, saya ini orang intelijen, bisa saja Pak Prabowo diracun, bisa lebih cepat, itu gimana?' Dia bilang begitu," kata Rosan Roeslani.
"Saya bilang, 'Bu, sudahlah, itu tidak pantas, sudahlah, kita sih enggak ada pikiran seperti itu lah, janganlah'," imbuhnya.
Lebih lanjut, Rosan pun menjelaskan bahwa awal pertemuan itu terjadi karena permintaan dari Connie yang mana dia niat bergabung dengan Prabowo-Gibran.
BACA JUGA:Mengenal Perbedaan Bipolar dan Kepribadian Ganda, Ini Pemicunya
BACA JUGA:Masa Tenang Pemilu 2024: Gibran Pulang ke Solo, Prabowo Santai
Dia juga menegaskan, pernyataan Prabowo hanya menjabat dua tahun justru datang dari Connie.
Dalam pertemuan itu, Connie justru meminta jabatan, yaitu menjadi wakil menteri luar negeri ataupun wakil menteri pertahanan.
"Saya bilang, 'Bu, itu bukan domain saya, tetapi kalau Ibu bekerja untuk Pak Prabowo, mungkin ada pilihan lain, silakan disampaikan ke beliau,'," jelasnya.
BACA JUGA:Pencetak Gol Terbanyak Liga Inggris 2023/2024: Erling Haaland Unggul Dua Gol atas Mohamed Salah
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: