Perhitungan Sementara Pilpres 2024, Prabowo-Gibran Unggul 53.28 Persen di Situs KawalPemilu
Prabowo-Gibran saat deklarasi sebagai pasangan Capres-Cawapres.-tangkapan layar-
JAKARTA, DISWAY.ID-- Perhitungan sementara hasil pemungutan suara Pemilu 2024 bisa dipantau langsung lewat situ kawalpemilu.org.
Pada situs tersebut terlihat perhitungan suara sementara hasil pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 dari para pasangan calon (paslon) pada Pemilu 2024, di antaranya Paslon 01, yaitu Anies Baswedan- Muhaimin Iskandan, Paslon 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dan Paslon 03 Ganjar Pranowo-Mahfud MD.
BACA JUGA:Pesan Prabowo Untuk Masyarakat Indonesia, 'Pilih Sesuai Nurani, Jaga TPS, Tertib, Damai, Sejuk'
Dari seluruh provinsi yang ada di Indonesia, sudah ada beberapa provinsi yang meninput data hasil sementara suara yang masuk dari Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang telah selesai melakukan pencoblosan.
Terpantau hingga Rabu 14 Februari 2024 pukul 01.45 WIB, sudah ada sekitar 448 TPS yang sudah melakukan perhitungan suara menurut situs kawalpemilu.org.
BACA JUGA:Harapan Prabowo Usai Coblos: InsyaAllah Satu Putaran
Dari situs tersebut Paslon 02 unggul dengan 53.28 persen, disusul paslon 01 dengan 33.39 persen dan paslon 03 dengan 13.33 persen.
Dominasi dari Paslon 02 terlihat dari provinsi Papua Selatan yang unggul dengan 73.79 persen dengan 352 DPT, kemudian paslon 01 di posisi kedua dengan 14.05 persen dengan 67 DPT dan Paslon 03 mendapat 12.16 persen dengan 58 DPT.
DI Indonesia Arena, Prabowo-Gibran disambut lagu Koyo Jogja Istimewa dan dilepas dengan Kamulah Satu-satunya.-YouTube Merdeka-
Bagi Masyarakat yang ingin mengecek langsung, hasil dari perolehan suara ini dapat juga diakses semua masyarakat yang ingin melihat hasil sementara perolehan suara Pemilu 2024 di akun https://kawalpemilu.org/.
Dalam akun tersebut juga dapat melihat foto hasil dari catatan C1 yang di ikut sertakan oleh panitia pemilihan sehingga dapat memandingkan apakah yang tertera di kolom kawal pemilu damai dengan catatan yang disertakan.
Hasil sementara Pilpres 2024 di situs kawalpemilu.org-tangkapan layar-
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: