Cuma Download Aplikasi, Warga Tangerang Bisa Langsung Ikut Mudik Gratis Naik Bus!

Cuma Download Aplikasi, Warga Tangerang Bisa Langsung Ikut Mudik Gratis Naik Bus!

Cuma Download Aplikasi, Warga Tangerang Bisa Langsung Ikut Mudik Gratis Naik Bus!-KIMDAEJEUNG-Pixabay

JAKARTA, DISWAY.ID - Yuk ikut program mudik grtais dari Dishub Kota Tangerang karena pendaftarannya masih dibuka nih.

Program mudik gratis Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan (Kemenhub) dibuka sejak Rabu, 6 Maret 2024 mulai pukul 12.00 WIB.

Mudik gratis ini khusus untuk warga Kota Tangerang yang diberikan fasilitas keberangkatan dan posko validasi di Kota Tangerang lewat Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Tangerang.

Disediakan 772 unit bus untuk 30.088 penumpang di program mudik gartis 2024 ini, total akan ada 24.368 orang untuk arus keberangkatan dan 5.720 orang untuk arus balik.

BACA JUGA:Ikut Program Mudik Gratis Bareng Pemkot Magelang Kuy, Naik Bus Kapasitas 40 Seat, Syaratnya Gampang

Kepala Dishub Kota Tangerang Achmad Suhaely juga mengonfirmasi adanya kuota pengangkutan sepeda motor gratis, total sebanyak 900 unit dengan menggunakan 30 truk.

Nantinya direncanakan setiap 15 truk akan mengangkut 450 unit motor saat arus mudik dan juga arus balik.

"Arus mudik salah satunya di Kota Tangerang yakni Terminal Poris Plawad pada 7 April dan begitu juga kedatangan di Terminal Poris Plawad pada 15-16 April,” kata Achmad Suhaely.

Achmad Suhaely menuturkan kuota pendaftaran mudik gratis 2024 ini akan dibuka secara bertahap setiap harinya.

BACA JUGA:Rakor Bersama Mitra Darat Kemenhub , ASDP Pastikan Kesiapan Sarana dan Prasarana Jelang Mudik Lebaran 2024

Proses pendaftaran dibuka pukul 08.00 WIB sampai akhirnya semuanya sudah terpenuhi.

Cara pendaftaran mudik gratis 2024 ini sangatlah simpel karena hanya perlu mendownload lewat aplikasi mobile 'Mitra Darat'.

Kalian bisa segera mendownload-nya di Google Play Store dan App Store.

Tak hanya itu saja tetapi Posko Validasi Ulang sudah disiapkan Dishub Kota Tangerang dari 6 Maret hingga 3 April, lokasinya di Kantor Dishub Kota Tangerang Jalan DR Sitanala RT 01, RW 01, Kelurahan Karang Sari, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads