Jersey Anyar Timnas Indonesia Mirip Timnas Singapura, Begini Komentar Menpora

Jersey Anyar Timnas Indonesia Mirip Timnas Singapura, Begini Komentar Menpora

Jersey Anyar Timnas Indonesia Mirip Timnas Singapura, Begini Komentar Menpora-disway.id-

JAKARTA, DISWAY.ID - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo tanggapi jersey timnas Indonesia, ada kemiripan dengan jersey timnas Singapura.

Baru saja jersey timnas Indonesia diluncurkan dengan bekerjasama dengan apparel lokal yakni Erspo.

Jersey terbaru timnas Indonesia pada jersey kandang didominasi warna merah, dengan garis putih pada bagian kerah bulat dan lengan jersey.

BACA JUGA:Sempat Dikritik, Jersey Timnas Terbaru Tuai Pujian Saat Diluncurkan

BACA JUGA:Inilah Jersey Terbaru Timnas Indonesia Produksi Apparel Lokal Terbaru Erspo

Sedangkan logo Garuda masih mempertahankan perisai dengan tulisan "Indonesia" di atasnya.

Namun desain jersey produksi Erspo mendapat kecaman keras dari netizen Tanah Air karena dianggap sangat mirip dengan jersey sepak bola Singapura.

Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo mengatakan, kemiripan desain jersey belum bisa dikatakan 100 persen serupa. 

Menurutnya, kemiripan tersebut terjadi karena tidak banyak pola pada desain jersey yang dipakai timnas Indonesia.

" Saya rasa kalau dibilang mirip tidak terlalu mirip sebenarnya, tapi pasti setiap jersey benchmark dan desain (pola) jersey inikan tidak banyak," ucap Dito AriotedjoSenin di Bengkel Space, Senayan, Jakarta Selatan, Senin, 18 Maret 2024.

BACA JUGA:Lionel Messi Cidera dan Tinggalkan Lapangan di Tengah Pertandingan dengan Nashville, Bakalan Absen Dipertandingan Berikutnya

BACA JUGA:Begini Tanggapan Striker Vietnam Soal Pemain Naturalisasi Indonesia, 'Gak Ada yang Mengejutkan, Biasa Aja!'

Dito juga menegaskan, bahwa desain jersey saat ini sudah digunakan oleh timnas Indonesia dan bukan tim Singapura sejak tahun 1981.

Sebagai informasi, jersey Timnas Indonesia ini memang terinspirasi dari skuad Garuda saat menumbangkan Jepang pada 1981.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: