Teuku Ryan dan Ria Ricis Kompak Hadir di Agenda Sidang Kesaksian Perceraian, Hadirkan Derry Sebagai Saksi
Teuku Ryan dan Ria Ricis Kompak Hadir di Agenda Sidang Kesaksian Perceraian, Hadirkan Derry Sebagai Saksi-disway.id/Hasyim Ashari-
" Doain aja ya yang terbaik," ujar Ryan.
Teuku Ryan Layangkan Gugatan Hak Asuh Anak
Sebelumnya, Teuku Ryan melalui pengacaranya Dedi Rizal Armidi membenarkan telah melayangkan gugatan hak asuh anak kepada Ria Ricis. Hanya saja, Dedi tegas membantah tidak menggugat ihwal jatah nafkah anak.
BACA JUGA:Tergemas! Selena Gomez Habiskan Malam Minggu Dinner Bareng Adiknya
BACA JUGA:Selamat! Istri Hamil Anak Kedua, Marcello Tahitoe: Terima Kasih Jesus!
" Saya selaku lawyer tentunya langsung Tabayyun, langsung menanyakan kepada yang bersangkutan dalam hal ini bang Hendra. Karena sudah malam, besok paginya kita berkomunikasi. 'Bang, itu apa maksudnya?', kata dia begini begini begini, saya bilang 'Bang, Abang jelas di video itu menyampaikan dengan jelas bahwa kita meminta biaya nafkah anak, itu nggak ada bang," ujar Dedy saat ditemui di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu 27 Maret 2024.
Lebih lanjut, Dedy Rizal Armidi mengungkapkan alasan Teuku Ryan juga menuntut hak asuh anak terhadap Ria Ricis lantaran dinilai Dedy, kesibukan sang YouTuber yang tinggi.
Tak hanya itu, faktor usia Moana yang masih di bawah umur dan perlu adanya perhatian penuh, membuat Teuku Ryan melayangkan tuntutan hak asuh anak kepada Ria Ricis.
" Hak asuh itu sebenernya kita mintakan itu karena dengan beberapa alasan. Karena kesibukan Ricis, karena kebersamaan," ujar Dedy Rizal.
BACA JUGA:Sandra Dewi Belum Jenguk Harvey Moeis di Rutan Salemba, Kenapa?
BACA JUGA:Pilu, Anak Tamara Bleszynski Jadi Korban Tabrak Lari di Depan Rumahnya, Alami Luka-luka
" Tapi lagi-lagi karena usia anak dibawah umur emang nanti ditempatkan kepada ibunya," tambah.
Kendati sama-sama menuntut hak asuh anak, pihak Teuku Ryan masih tetap diberikan akses bertemu dengan Moana dan tidak dibatasi.
" Pihak ryan akses ke Moana juga tidak bisa dibatasi. Jika dikabulkan kasus perceraian ini diberikan lah hak juga kepada Ryan, tapi gak ada salahnya meminta hak asuh anak . Hak asuh anak itu dua-duanya punya hak yang sama," pungkasnya.
(Hasyim Ashari)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: