Aturan Ganjil-Genap Tol Cikampek Berlaku 5-8 April 2024, Mulai dari Jam Berapa?
Ganjil-Genap Tol Cikampek Berlaku 5-8 April 2024, Mulai dari Jam Berapa?-dok Jasa Marga-
JAKARTA, DISWAY.ID - Polda Metro Jaya terus merancang strategi mencegah terjadinya kemacetan panjang selama musim mudik Lebaran 2024.
Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya sedang merancang strategi untuk mengantisipasi kemacetan di jalan tol Jakarta-Cikampek.
Menurut Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Karyoto, pembatasan kendaraan dengan sistem ganjil genap akan diberlakukan mulai tanggal 5 April hingga 8 April 2024.
"Pelaksanaan aturan ganjil-genap untuk musim mudik Lebaran akan dimulai jam 14.00 WIB pada tanggal 5 April 2024 hingga tanggal 8 April. Ganjil genap akan diberlakukan dari KM 0 hingga KM 414, dengan tujuan mengurangi kepadatan kendaraan di ruas jalan tol," ujar Karyoto kepada para wartawan.
BACA JUGA:Kapolda Metro Jaya Koordinasi Pengamanan Jelang Lebaran
Karyoto menambahkan bahwa pemberlakuan aturan ganjil genap ini bertujuan untuk memastikan kelancaran arus lalu lintas selama musim mudik.
Informasi mengenai aturan ganjil genap di jalan tol Jakarta-Cikampek juga disosialisasikan melalui akun Instagram resmi @tmcpoldametro.
Selama arus mudik, aturan ganjil genap akan berlaku mulai dari KM 0 hingga KM 414 dengan jam-jam sebagai berikut:
- Tanggal 5 April hingga 7 April 2024 dari jam 14.00 WIB sampai 24.00 WIB
- Tanggal 8 April 2024 dari jam 08:00 WIB sampai 24.00 WIB
- Tanggal 9 April 2024 dari jam 08:00 WIB sampai 24.00 WIB
BACA JUGA:Asyik! Jalur Tol Jakarta-Cikampek II Dibuka Tarif Gratis saat Mudik Lebaran 2024
Sementara itu, untuk arus balik aturan ganjil genap akan diberlakukan dari KM 414 sampai KM 0 dengan jam-jam sebagai berikut:
- Tanggal 12 April 2024 dari jam 14:00 WIB sampai 24.00 WIB
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: