Pendeta Gilbert Mengaku Salah Soal Zakat, Langsung Minta Maaf Sambil Cium Tangan Jusuf Kalla

Pendeta Gilbert Mengaku Salah Soal Zakat, Langsung Minta Maaf Sambil Cium Tangan Jusuf Kalla

Mengaku Salah Soal Khotbah Zakat, Pendeta Gilbert Lumoindong Minta Maaf Sambil Cium Tangan Jusuf Kalla-Tangkapan layar-

"Yang paling berat terakhirnya mesti lipat kaki, nggak semua orang bisa," tukasnya dalam video pendek itu.

Pendeta Gilbert Minta Maaf

Kini setelah pernyataannya tentang zakat viral, pendeta Gilbert Lumoindong meminta maaf secara terbuka di depan mantan wakil presiden Republik Indonesia, Jusuf Kalla pada Selasa 16 April 2024.

Dalam permintaan maafnya itu, Pendeta Gilbert mengaku tidak tahu bahwa zakat dalam Islam ita ada banyak jenisnya.

BACA JUGA:Berulah! Pendeta Saifudin Umpat Ustaz Rifky Jafar Thalib di Media Sosial, Dengar Kata-kata Nyelenehnya

BACA JUGA:Ibrahim Richmond, 15 Tahun Jadi Pendeta, Sekarang Masuk Islam dan Diundang Naik Haji oleh Raja Salman

‘Di pengetahuan saya, umat muslim di situnya (zakat) yang agak lebih gampang gitu, 2, 5 persen. Tapi setelah saya berbicara sama pak JK hari ini, dia bilang salah pak Pendeta, 2,5 persen itu Cuma zakat, belum infaknya, belum sedekahnya, belum wakafnya, dan itu lebih berat lagi,” ungkap Pendeta Gilbert Lumoindong.

“Jadi untuk itu saya sekali lagi saya minta maaf untuk kegaduhan ini, tapi percayalah kebersamaan Indonesia selalu ada di hati saya, dan di hati saya selalu ada persatuan,” tambahnya.

Pendeta Gilbert pun juga mengklarifikasi bahwa khotbahnya tersebut hanya untuk mengajarkan cinta kasih dan hanya memberi contoh lewat perbandingan zakat.

BACA JUGA:Menohok! Pendeta Saifudin Kuliti Sosok Anak Panji Gumilang yang Diduga Cabul di Ponpes Al Zaytun: Berapa Wanita Lagi yang akan Kamu Rusak

BACA JUGA:Viral! Tolak LGBT, Pendeta Mell Atock Bersyukur Indonesia Mayoritas Islam, Jika Tidak..

“Karena dasar khotbahnya kalau didengarkan itu justru tentang kasih, kasihlah sesama mu, gitu,” ujarnya.

“jadi kita mengasihi bukan karena dia bisa berbuat kasih kepada kita, tapi meskipun dia bahkan berbuat jahat pada kita. Karena itulah iman Kristen kami 4 titik kiri kasih kanan. Jadi gak mungkin saya menebar sesuatu yang buruk, justru ini seperti auto kritik buat kita, ayo kita berbuat lebih baik,” jelasnya.


Pendeta Gilbert diduga hina cara ibadah agama Islam-Foto/tangkapan layar-

Pendeta Gilbert Cium Tangan Jusuf Kalla

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: