Ini Taktik Shin Tae-yong Untuk Kalahkan Australia di Piala Asia U23

Ini Taktik Shin Tae-yong Untuk Kalahkan Australia di Piala Asia U23

Ini Taktik Shin Tae-yong Untuk Kalahkan Australia di Piala Asia U23-PSSI-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Timnas U-23 Indonesia bertanding melawan tim U-23 Australia pada laga putaran kedua Grup A Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Qatar, Kamis 18 April 2024.

Untuk itu, Pelatih Kepala Tim U-23 Indonesia Shin Tae-yong meminta para pemainnya tampil maksimal pada pertandingan tersebut. 

BACA JUGA:Indonesia Kalah 2-0 dari Qatar, Shin Tae-yong Kecewa dengan Wasit, 'Ini Komedi, dan Sangat Berlebihan!'

BACA JUGA:Indonesia U23 Menang Lawan UEA di Laga Uji Coba, Begini Kata Shin Tae-yong

Meski Australia difavoritkan di atas kertas, Shin Tae-yong tak ingin tim U-23 Indonesia menunjukkan sikap defensif.

Shin Tae-yong pun berharap pemain Indonesia tidak memberikan ruang kepada pemain Australia. Garuda Muda akan mencoba menekan.


Indonesia Kalah 2-0 dari Qatar, Shin Tae-yong Kecewa dengan Wasit, 'Ini Komedi, dan Sangat Berlebihan!'-PSSI-

"Dari taktik, pelatih (Shin Tae-yong) mengarahkan supaya kami main pressing. Enggak boleh bertahan karena kami mengejar target tiga poin," kata pemain gelandang tim U-23 Indonesia, Jeam Kelly Sroyer.

BACA JUGA:PSSI Pastikan Seluruh Pemain Keturunan yang Dinaturalisasi adalah Rekomendasi dari Shin Tae-yong

BACA JUGA:Isi Pembicaraan Shin Tae-yong Dengan Ketua PSSI Erick Tohir Diungkap Arya Sinulingga, Target Piala Asia U-23

Kelly menjelaskan, Indonesia kini siap berperang. Kekalahan Qatar di laga terakhir sudah dinilai.

"Kami sudah siap 100 persen," ujar pemain asal Persik Kediri tersebut.

Indonesia saat ini duduk di urutan keempat klasemen Grup A setelah kalah di laga pembuka dari Qatar. Sedangkan Australia bermain imbang 0-0 dengan Jordan.

Skuad Garuda Muda ditargetkan oleh PSSI minimal lolos dari fase grup atau tampil di perempat final (8 besar). Bahkan, Indonesia diharapkan mampu melaju setidaknya sampai semifinal untuk memperebutkan satu tiket ke Olimpiade Paris 2024 nanti.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: