Golkar dan PKS Makin Mesra Jelang Pilkada DKI 2024: Punya Tujuan Bersama

Golkar dan PKS Makin Mesra Jelang Pilkada DKI 2024: Punya Tujuan Bersama

Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD DKI Jakarta, Basri Baco.-DPRD DKI Jakarta-

JAKARTA, DISWAY.ID – Dinamika sejumlah partai politik jelang Pilkada Serentak 2024 makin menarik untuk disimak.

Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD DKI Jakarta, Basri Baco mengungkapkan ada alasan dibalik pertemuan dengan PKS minggu lalu.

BACA JUGA:PKS Tolak Keras Usulan Hugua Untuk Melegalkan Money Politic dalam Pemilu: Musuh Demokrasi!

BACA JUGA:Namanya Masuk Tiga Besar Internal Partai, Khoirudin PKS Ikut Bersaing dalam Pilgub Jakarta

"Jadi kemarin itu sebenarnya hal biasa. Silaturahmi politik, Golkar sedang merencanakan silaturahmi politik ke semua partai," ujar Baco saat dikonfirmasi awak media pada Selasa, 21 Mei 2024.

Baco mengatakan, selain itu pihaknya juga berbicara mengenai kekompakan di DPRD nanti.

"Bicara mengenai kemungkinan untuk bersatu atau masuk dalam satu kekuatan di pilkada dan lain-lain lah," ucapnya.

BACA JUGA:Raffi Ahmad Berpotensi Maju di Pilkada, Golkar Sebut Bisa Ke Jakarta atau Jawa Tengah

BACA JUGA:Pilkada Jakarta: Golkar Jajaki Koalisi Dengan Gerindra, Rahayu Saraswati dan Dwi Djiwandono Masuk Incaran?

Namun, Baco enggan berbicara lebih lanjut. Apakah nantinya Golkar akan berkoalisi dengan PKS atau tidak.

Baco menyampaikan, dibalik pertemuan itu yang jelas Golkar dan PKS memiliki tujuan sama untuk membangun Jakarta ke arah yang lebih baik dari sebelumnya. 

"Bagaimana membuat institusi dprd ini lebih berfungsi maksimal dalam tujuannya memperjuangkan hak dasar rakyat Jakarta," tuturnya

"Dengan PKS juga kita sampaikan bahwa Golkar merupakan partai yang religius dan nasionalis, bukan hanya nasionalis, sehingga ya sama lah dengan PKS yang kita anggap sebagai partai religius," sambung Baco.

BACA JUGA:Bahas Persiapan Pilkada dengan PKS, Ahmed Zaki: Kita Butuh Koalisi

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads