IPW Curiga Jampidsus Kejagung Dikuntit Densus 88 Itu Berkaitan Kasus Tambang

IPW Curiga Jampidsus Kejagung Dikuntit Densus 88 Itu Berkaitan Kasus Tambang

Kejagung dijaga ketat Puspom TNI pasca Jampidsus dikuntit Densus 88 beberapa waktu lalu.-Instagram-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Ketua Indonesia Police Watch (IPW), Sugeng Teguh Santoso menanggapi peristiwa Jampidsus Kejagung, Febrie Ardiansyah yang dikuntit oleh anggota Densus 88.

Sugeng mengatakan IPW melihat hal ini terjadi salah satunya berkaitan dengan kewenangan penanganan kasus dalam hal ini kasus tambang.

BACA JUGA:Heboh Jampidsus di Kuntit Densus 88, Penjagaan Kantor Kejagung Diperketat oleh Polisi Militer!

BACA JUGA:Kejagung Dijaga Ketat Puspom TNI Pasca Jampidsus Dikuntit Densus 88

"IPW melihat bahwa pemantauan oleh densus terhadap jampidsus itu kalau satu kegiatan pemantauan tentu tidak bisa berdiri sendiri, artinya bukan buat kepentingan perseorangan, tetapi itu adalah tugas yang sedang dijalankan," kata Sugeng kepada wartawan, Minggu, 26 Mei 2024.

"IPW melihat dugaan ada dua isu, satu isu pertama adalah isu dugaan korupsi, isu kedua adalah terkait dengan adanya Konflik kewenangan antara dua lembaga, antara polisi dan kejaksaan," lanjutnya.

Soal kewenangan penanganan kasus, IPW melihat akhir-akhir ini Kejagung kerap menangani kasus berkaitan dengan tambang. Padahal tambang merupakan ranah dari kepolisian.

BACA JUGA:Jampidsus Febrie Ardiansyah Dikabarkan Dikuntit Densus 88, Begini Respon Kejagung

BACA JUGA:Kejagung Buka Suara Atas Penggeledahan Rumah Helena Lim yang Terseret Kasus Tambang Timah, Dirdik Jampidsus: Tak Tahu Pemiliknya Siapa

"Beberapa waktu lalu IPW mendapatkan informasi bahwa kejaksaan begitu intensif terlibat di dalam penanganan kasus tambang. Padahal kasus tambang itu bukan kewenangan kejaksaan, tetapi kejaksaan mengambil dari aspek korupsinya, karena kasus tambang itu adalah tindak pidana yang menjadi kewenangan Polri," ungkapnya.

Meski demikian, dia mempersilakan agar hal ini ditanya kepada dua instansi guna memastikannya dugaan tersebut.

"Karena itu apakah ada kaitan dengan dua isu tersebut, ya ditanyakan kepada masing masing instansi saja," jelasnya.

BACA JUGA:Hutama Karya Raih Kontrak Strategis Pembangunan Budidaya Udang Terintegrasi dan Gedung Jampidsus

BACA JUGA:IPW Sebut Langkah Polri Sudah Tepat di Kasus Vina, Masyarakat Jangan Termakan Hoaks

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: