Krishna Murti Singgung Penampilan Anang dan Ashanty usai Laga Timnas di GBK: Sangat Merusak Suasana

Krishna Murti Singgung Penampilan Anang dan Ashanty usai Laga Timnas di GBK: Sangat Merusak Suasana

Krishna Murti singgung penampilan Anang dan Ashanty usai laga Timnas Indonesia vs Filipina di GBK.-@krishnamurti_bd91-Instagram

JAKARTA, DISWAY.ID - Penampilan dari penyanyi Anang dan Ashanty dalam laga kualifikasi Piala Dunia Zona Asia 2026 Timnas Indonesia vs Filipina pada Selasa, 11 Juni 2024 telah mencuri perhatian publik, termasuk Irjen Pol Krishna Murti.

Krishna Murti memberikan sedikit komentar pada unggahan akun Instagramnya yang diduga menyinggung aksi nyanyi dari orang tua Aurel Hermansyah ini usai Timnas Indonesia menang 2-0 atas Filipina.

Selain menyoroti permainan Timnas Indonesia yang sangat baik, ada sejumlah poin pendukung dalam pertandingan yang dinilai Krishna sangat buruk.

BACA JUGA:Anang Hermansyah dan Ashanty Dihujat saat Nyanyi di GBK, Netizen Auto Bingung Dikira Juri

BACA JUGA:Bung Towel Dilempar Penonton Saat Komentari Timnas Indonesia Vs Filipina: Oi Jangan Lempar-lempar!

Menurutnya, kondisi rumput di lapangan Stadion Gelora Bung Karno (GBK) sangat tidak baik.

Tak hanya itu, ia juga menyinggung kehadiran musisi sekaligus pasangan artis Anang dan Ashanty usai tampil bernyanyi setelah pertandingan selesai.

"Semuanya bagus, kecuali:

1. Rumput stadion seperti rumput kelas tarkam yg bahkan sekelas Messi juga gak akan mampu mendribble bola disana

2. Ada undangan untuk supporter kagetan yg tiba2 konser dan sangat merusak suasana vibes kestadionan (dia pikir keren kali ya?)

3. Ada bbrp pemain yg belum tune in satu sama lain. Tapi Untung menang, coba kalau kalah, pasti om Towel bilang gini: Tukh khan, kata saya juga apa.." tulis Krishna dalam postingan instagramnya @krishnamurti_bd91 yang dikutip pada Rabu, 12 Juni 2024.

BACA JUGA:Jokowi Langsung Buat Vlog Usai Timnas Indonesia Menang: Kemenangan Ini Buat Kita Semakin Dekat dengan Impian


Ashanty dan Anang Hermansyah muncul di GBK--Instagram Ashanty

Sontak setelah keduanya selesai bernyanyi, mertua dari Atta Halilintar ini justru menuai banyak cibiran dari penonton di stadion.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: