Pertamina Jamin LPG 3 Kg dan Pasokan BBM Aman Sambut Idul Adha 2024

Pertamina Jamin LPG 3 Kg dan Pasokan BBM Aman Sambut Idul Adha 2024

Stok gas LPG 3 kg untuk masyarakat menyambut Idul Adha.-sabrina hutajulu-

JAKARTA, DISWAY.ID - Pertamina Patra Niaga jamin stok LPG 3 kg hingga BBM aman sambut Idul Adha 1445 H.

Terpantau terjadi peningkatan Biosolar dan LPG 3 kg.

Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting mengatakan peningkatan tersebut sudah diantisipasi dengan penambahan penyaluran ke lembaga-lembaga penyalur.

Untuk LPG 3 kg kata Irto, telah disiapkan tambahan 11,4 juta tabung.

BACA JUGA:SKK Migas Siap Serap Kebutuhan Gas Domestik dengan Memproduksi Lebih Banyak LPG

Terkait penyaluran sudah dilakukan secara bertahap sejak minggu lalu hingga nanti masa Idul Adha. 

"Penyaluran Solar kemarin juga mencapai 5% diatas normal," ujar Irto Minggu 16 Juni 2024.

Irto mengatakan penambahan ini untuk mengantisipasi peningkatan kebutuhan BBM dan LPG 3 Kg masyarakat pada masa Idul Adha yang juga bertepatan dengan akhir pekan.

BACA JUGA:Pertamina Gelontorkan 256 Ribu Tabung LPG 3 Kg di Sulsel Sambut Idul Adha

Hingga akhir Mei 2024, tercatat penyaluran LPG 3 kg mencapai 3.37 Juta Metrik Ton (MT), Biosolar 6.9 Juta Kilo Liter (KL) dan Pertalite 12.53 Juta KL.

Selain memastikan ketersediaan BBM dan LPG Subsidi, Pertamina Patra Niaga juga menjamin ketersediaan produk Non Subsidi.

Seperti Pertamax Series, Dex Series, dan Bright Gas di seluruh outlet dan lembaga penyalur.

BACA JUGA:Beli LPG 3 Kg Wajib Bawa KTP, Pertamina: Ini Bukan Mempersulit

Jawa Barat Aman

Dikutip dari laman resmi Pertamina, PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat mengamankan pasokan BBM dan LPG jelang Idul Adha 1445 H. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi kenaikan kebutuhan energi masyarakat selama masa libur panjang Hari Raya Idul Adha.

Pjs. Area Manager Communication, Relations & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat Muslim Dharmawan menyampaikan bahwa pasokan BBM dan LPG menyambut Hari Raya Idul Adha 1445 H di wilayah Regional Jawa Bagian Barat (JBB) yang meliputi Provinsi Banten, DKI Jakarta dan Jawa Barat secara umum dalam kondisi aman.

Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat juga melakukan antisipasi kenaikan konsumsi BBM dan LPG yang diakibatkan meningkatnya mobilitas masyarakat dan kebutuhan memasak selama libur panjang Hari Raya Idul Adha 1445 H di masing-masing wilayah Sales Area Retail dengan menambah stok BBM dan LPG, termasuk meningkatkan kehandalan fasilitas dan pelayanan di lembaga penyalur seperti SPBU dan agen/pangkalan LPG. 

BACA JUGA:Pertamina Patra Niaga dan Mendag Sidak SPBE LPG 3 Kg di Cimahi, Ini Hasilnya

“Untuk mengantisipasi kenaikan konsumsi BBM selama periode sebelum hingga libur Idul Adha, Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat melakukan build-up stock di SPBU masing-masing wilayah Sales Area Retail sesuai dengan kebutuhan dan tren konsumsi dalam beberapa hari ke depan,” ungkap Muslim.

“Sebagai contoh, untuk biosolar kita tingkatkan stoknya sekitar 2.000 Kiloliter (KL) per hari jelang Idul Adha. Sementara untuk produk lain disesuaikan dengan kebutuhan,” tambah Muslim.

Pertamina Patra Niaga juga menyiagakan SPBU prioritas seperti di Rest Area, Pelabuhan dan jalur strategis lainnya untuk mengantisipasi adanya antrian.

Pertamina menghimbau agar masyarakat tidak melakukan panic buying karena Pertamina terus berkomitmen untuk memenuhi kebutuhan energi masyarakat.

BACA JUGA:Ibu Rumah Tangga Ogah Beli LPG 3 Kg Pakai KTP Malah Beli di Warung Madura Meski Lebih Mahal

Untuk itu, selain memastikan stok di SPBU, Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat juga melakukan penambahan stok tabung LPG 3 kg sebesar 1,35 juta tabung yang disiapkan secara fakultatif di Hari Raya Idul Adha 1445 H.

“Sebanyak 1,35 juta tabung LPG 3 kg secara fakultatif disiapkan di Hari Raya Idul Adha di wilayah Regional Jawa Bagian Barat. Dengan adanya penambahan ini, kami berharap agar kebutuhan masyarakat dapat terpenuhi serta merasa tenang selama libur dan cuti bersama Idul Adha tahun 2024 ini,” ungkap Muslim.

Lebih lanjut, Muslim menjelaskan bahwa pihaknya juga mengimbau masyarakat untuk membeli produk LPG khususnya produk Elpiji 3 kg di lembaga penyalur atau pangkalan LPG resmi Pertamina untuk menjamin harga beli tabung LPG 3 kg sesuai dengan Harga Eceran Tertinggi (HET) yang ditetapkan Pemerintah Daerah masing-masing wilayah.

BACA JUGA:Pangkalan LPG 3 Kg Go Digital Mulai 1 Juni, Pertamina Siap 100%

Untuk informasi lebih lanjut mengenai layanan BBM dan LPG selama periode Idul Adha 1445 H, masyarakat dapat menghubungi Pertamina Call Center 135.

Pertamina sebagai perusahaan pemimpin di bidang transisi energi, berkomitmen dalam mendukung target Net Zero Emission 2060 dengan terus mendorong program-program yang berdampak langsung pada capaian Sustainable Development Goals (SDGs). Seluruh upaya tersebut sejalan dengan penerapan Environmental, Social & Governance (ESG) di seluruh lini bisnis dan operasi Pertamina.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: