Kevin Diks Jadi Buruan Utama STY dan Erick Thohir Buat Gantikan Elkan Baggott, Ternyata Lebih Garang!

Kevin Diks Jadi Buruan Utama STY dan Erick Thohir Buat Gantikan Elkan Baggott, Ternyata Lebih Garang!

Kevin Diks, bek tengah FC Copenhagen yang tak kunjung dipanggil timnas Belanda, kini berpotensi menjadi pemain naturalisasi Indonesia-Foto/Instagram/@kevindiks2-

JAKARTA, DISWAY.ID -- Nama pemain FC Copenhagen, Kevin Doks masuk dalam bursa pemain naturalisasi baru yang sedang diupayakan Erick Thohir.

Laporan yang masuk ke Disway.id, Kevin Diks jadi buruan utama pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menyusul 'dipecatnya' Elkan Baggott.

Tercatat Elkan Baggott telah dipinggirkan Shin Tae-yong, di beberapa pertandingan terakhir.

BACA JUGA:Hasil Euro 2024 Grup E: Belgia Tumbang dari Slovakia, Romelu Lukaku Apes!

Puncaknya STY tak memanggil Elkan Baggott untuk dua laga penting di kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia melawan Irak dan Filipina.

Pelatih Korea Selatan itu nyatanya tengah membutuhkan sosok baru di lini pertahanan untuk memperkuat skuad Garuda.

Kebutuhan Shin Tae-yong cukup realistis dengan masuknya Indonesia di babak 3 kualifikasi Piala Dunia 2026.

Perjuangan Indonesia jelas semakin berat karena calon lawan di babak tersebut di antaranya negara-negara yang sudah langganan tampil di Piala Dunia.

Sebut saja Jepang, Australia, Arab Saudi hingga Korea Selatan. Negara-negara ini jadi lawan yang berat.

Nathan A-Joe-on yang dominan bermain di tengah bersama Thom Haye, kerap dikorbankan mengisi posisi yang ditinggalkan Elkan Baggott.

BACA JUGA:Hasil Euro 2024 Grup E: Rumania Vs Ukraina 3-0, Kemenangan Piala Eropa Pertama dalam 24 Tahun

Bagi Shin Tae-yong sudah waktunya melupakan Elkan Baggott dan fokus kepada pemain yang benar-benar ingin bermain untuk Indonesia di level tertinggi.

Nama Kevin Diks santer diproyeksi menjadi pemain naturalisasi Indonesia yang baru. 

Kabarnya Shin Tae-yong sendiri yang meminta kepada PSSI agar bisa memboyong Kevin Diks menjadi pemain timnas Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: