Copet di PRJ Ditangkap Tim Sweeping, Pengunjung Diminta Waspada Jaga Barang Bawaan

Copet di PRJ Ditangkap Tim Sweeping, Pengunjung Diminta Waspada Jaga Barang Bawaan

Copet di PRJ Ditangkap Tim Sweeping, Pengunjung Diminta Waspada Jaga Barang Bawaan-Tangkapan layar-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Sejumlah copet yang berkeliaran di PRJ atau Jakarta Fair Kemayoran (JFK) ditangkap Tim Sweeping.

Dalam video yang beredar di media sosial TikTok, di tengah keramaian pengunjung PRJ, tampak petugas berbaju preman tengah menggiring sejumlah pria yang diduga copet.

BACA JUGA:Viral Pengunjung PRJ Kecopetan, Dompet Berisi Dokumen Penting Raib

BACA JUGA:MANTAP! Wisatawan Indonesia Tangkap Copet di Venice Italia, Masih Bisa Santai

Media Relations PT Jakarta International Expo Dimas Prima Saputra membenarkan jika telah dilakukan sweeping copet di PRJ.

Sweeping tersebut kata Dimas, dilakukan oleh pihak pengelola Jakarta Fair Kemayoran.

"(Tim sweeping) Dari pihak jakarta fair nya," ucap Dimas saat dikonfirmasi Disway.id pada Rabu, 26 Juni 2024.

Dimas tak menjawab saat ditanya kapan dan berapa copet yang dijaring pada razia tersebut.

Dia hanya mengatakan, copet yang dijaring sudah diserahkan ke pihak kepolisian.

"Betul (sudah diserahkan ke polisi)" pungkas Dimas.

BACA JUGA:Copet Susupi Pencanangan HUT Jakarta di Bundaran HI, HP Wartawan Seharga Rp5 Juta Raib

BACA JUGA:Tas Istri Kecopetan, Emosi Daniel Mananta Pecah, 'Udah Kayak Senggol Bacok!'

Saat coba dikonfirmasi, Kanit Reskrim Polsek Kemayoran AKP Fauzan mengatakan, dirinya akan mengecek perihal tersebut.

"Coba saya cek," kata Fauzan saat dikonfirmasi Disway.id.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: