PBSI Akan Karantina Atlet yang Berlaga di Olimpiade Paris 2024

PBSI Akan Karantina Atlet yang Berlaga di Olimpiade Paris 2024

PBSI Akan Karantina Atlet yang Berlaga di Olimpiade Paris 2024-Disway/Dimas Rafi-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Manager tim Olimpiade (AdHoc) PP PBSI, Ricky Soebagdja, baru-baru ini berbagi tentang persiapan matang yang dilakukan tim bulu tangkis Indonesia untuk mengikuti Olimpiade Paris 2024 mendatang. 

Selain itu, ia meyakinkan tim akan mematuhi protokol karantina sebelum memulai perjalanan menuju Olimpiade Paris 2024.

BACA JUGA:Persiapan Gregoria di Olimpiade Paris 2024: Aku yang Sekarang Berbeda

BACA JUGA:Bidik Juara Olimpiade Paris 2024, Fajar Rian Sampai Ganti Nomor HP Pribadi Biar Fokus

Olimpiade Paris 2024 mendatang akan menghadirkan total enam atlet bulutangkis Indonesia yang akan mewakili negara Indonesia.

Para pemain yang akan bertanding antara lain Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Gregoria Mariska Tunjung, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

Saat ini PBSI sedang menyelesaikan persiapan para atletnya. Rencananya, timnas akan berangkat ke Chambly, Prancis pada 13 Juli mendatang guna lebih memantapkan persiapannya.

Sebelumnya, Ricky menyebutkan akan ada karantina wajib bagi para atlet yang berlaga di Olimpiade 2024. 

BACA JUGA:PBSI Pastikan Kondisi Kesiapan Fisik dan Mental Para Atlet yang Berlaga di Olimpiade Paris 2024

BACA JUGA:Indonesia Tambah 2 Atlet Lolos ke Olimpiade Paris 2024, Termasuk Sprinter Lalu Muhammad Zohri

Namun, ada pengecualian yang memungkinkan mereka menghabiskan waktu bersama keluarga pada hari Sabtu, sehingga memberikan yang mereka butuhkan.

"Jadi tidak bisa tinggalkan asrama. Khusus Sabtu, kami izinkan pulang, tapi pada hari Minggunya kembali ke asrama,” ujar Ricky di Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta, Sabtu 29 Juni 2024.

Ricky menegaskan, tujuan karantina semata-mata untuk menjamin konsentrasi para pemain. Sebagai Ketua Bidang Pembinaan dan Prestasi (Kabid Binpres) PBSI, ia bertekad memprioritaskan Fajar Alfian dan timnya di sisa masa persiapan.

"Jadi dengan sisa waktu yang ada ini kami betul-betul menjaga atlet dari segala hal, sehingga fokus mereka untuk latihan lebih lagi dari sebelum-sebelumnya,” terangnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: