Euro 2024: Cristiano Ronaldo Vs Antoine Griezmann, Adu Striker Mandul di Laga Portugal Vs Prancis

Euro 2024: Cristiano Ronaldo Vs Antoine Griezmann, Adu Striker Mandul di Laga Portugal Vs Prancis

Euro 2024: Cristiano Ronaldo Vs Antoine Griezmann, Adu Striker Mandul di Laga Portugal Vs Prancis-Disway/Istimewa-

JAKARTA, DISWAY.ID -- Duel Cristiano Ronaldo Vs Antoine Griezmann, akan tersaji dalam laga Portugal Vs Prancis di 8 besar Euro 2024 di Stadion Volksparks, Hamburg pada Sabtu dini hari, 5 Juli 2034 pukul 02.00 WIB.

Cristiano Ronaldo dan Antoine Griezmann, akan menjadi sorotan laga Portugal Vs Prancis yang memperebutkan tiket semifinal Euro 2024.

Cristiano Ronaldo dan Antoine Griezmann di Euro 20234 sama-sama mandul dalam mencetak gol dari babak fase grup hingga babak 8 besar Euro 2024.

BACA JUGA:Prediksi Spanyol vs Jerman Perempat Final Euro 2024, Faktor Tuan Rumah Menentukan

BACA JUGA:Merih Demiral Buat Turki Pusing Tujuh Keliling Gara-gara Gestur Serigala


Cristiano Ronaldo ingin cetak rekor di Euro 2024-cristiano/Instagram-

Cristiano Ronaldo Vs Antoine Griezmann

Meski begitu, Cristiano Ronaldo, sang penyerang Portugal telah menunjukkan pengalaman dan fleksibilitasnya di Euro 2024.

Dalam 4 pertandingan yang telah dimainkannya, Cristiano Ronaldo telah menghabiskan total 366 menit di lapangan.

Meski belum berhasil mencetak gol, ia telah mencatatkan 20 kali percobaan tendangan dengan 8 di antaranya mengarah ke gawang, menunjukkan ancaman serius bagi pertahanan lawan.

Cristiano Ronaldo juga telah memberikan 1 assist dan menciptakan 1 peluang berbahaya, meski harus mengatasi 1 kartu kuning yang diterimanya.

Dari segi distribusi bola, akurasinya mencapai 86 persen, dengan 66 kali percobaan umpan yang berhasil diselesaikan.

BACA JUGA:Link Live Streaming Argentina vs Ekuador Copa America 2024, Penentuan ke Semifinal!

BACA JUGA:Bung Jebret Tantang Akun Garudarevolution.football di IG Soal Gaya Komentator: Bacot Lo Ndan!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads