Heru Budi Layani Pembeli Sembako Murah Langsung di Pesanggrahan

Heru Budi Layani Pembeli Sembako Murah Langsung di Pesanggrahan

Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi menyapa warga dalam acara Sembako Murah di Pesanggrahan, Jakarta.-Candra Pratama-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono meninjau kegiatan sembako murah di Balai Rakyat Pesanggarahan, Kelurahan Bintaro, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Jumat, 5 Juli 2024.

Mulanya Heru Budi yang tiba sekitar pukul 08.15 WIB disambut oleh sejumlah pejabat Pemprov DKI yang sudah ada di lokasi.

Ia pun menyapa sejumlah warga yang ada di lokasi dan sempat diajak foto bersama.

BACA JUGA:DKI Jakarta Sukses Tuan Rumah Pertemuan IMF 2024, Heru Budi Mengharapkan Ini

Kemudian, Heru membagikan tempat pensil kepada anak-anak dan topi bertuliskan 'Sukses Jakarta untuk Indonesia' ke warga.

Selanjutnya, orang nomor satu di Jakarta itu terlihat langsung ikut melayani warga yang membeli paket sembako murah di lokasi.

Satu per satu Heru melayani pembelian Sembako Murah oleh warga tersebut.

Di sela acara, Heru Budi mengatakan kegiatan itu berkolaborasi dengan Perumda Pasar Jaya bersama Bank DKI, Bank Indonesia dan lainnya.

"Bank DKI menyumbang paket sembako bekerjasama dengan BI, intinya adalah kami peduli terkait kebutuhan masyarakat dengan menjangkau sembako yang kami siapkan," ujar Heru.

Heru mengungkapkan, paket sembako yang disiapkan sebanyak 1.000 paket. Sembao itu masing-masing berisi minyak, beras, mie instan dan tepung terigu.

Selain itu, kata Heru, warga bisa membeli kebutuhan lainnya dengan harga murah seperti sayur-mayur, telur, daging sapi dan daging ayam.

BACA JUGA:Pj Gubernur Jakarta Minta Disdik Percepat Pencairan Dana KJP

"Ada juga paket satuannya, kalau mau beli tambahan minyak juga bisa, ada telur juga ada kalau di luar harganya Rp 29.000 kalau di sini Rp 26.000," tegas Heru.

Selain sembako murah, juga ada pemberian pelayanan kesehatan bagi warga yang datang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads