Hasil Copa America 2024: Venezuela Ditekuk Kanada Lewat Drama Adu Penalti
Hasil Copa America 2024: Venezuela Ditekuk Kanada Lewat Drama Adu Penalti-@canadasoccer-Instagram
JAKARTA, DISWAY.ID - Kanada sukses mengalahkan Venezuela lewat drama adu penalti pada Sabtu, 6 Juli 2024 pagi WIB.
Venezuela dan Kanda menghasilkan skor imbang 1-1 di waktu normal 90 menit.
Akan tetapi Canucks, julukan Kanada, mampu keluar sebagai pemenang usai menang adu penalti dengan skor 4-3 dalam pertarungan perempat final.
Dengan hasil tersebut Kanada mampu melaju ke babak semifinal Copa America 2024.
BACA JUGA:Hasil Copa America 2024 Argentina vs Ekuador, Tim Tango Menang Adu Pinalti!
Kanada akan melawan Argentina di partai seru semifinal turnamen Copa America 2024 pada Selasa, 9 Juli 2024.
Ismeal Kone mencetak penalti kemenangan bagi Kanada sementara Maxime Crepeau menggagalkan dua tembakan terakhir Venezuela.
Jacob Shaffelburg membuat Kanada unggul pada menit ke-13, menerima umpan dari Jonathan David dari jarak dekat.
Setelah gol tersebut, Shaffelburg pergi ke bangku cadangan Kanada dan mengambil jersey Tajon Buchanan, dan mengangkat nomor 17 rekan setimnya yang cedera sebagai bagian dari perayaan.
BACA JUGA:Link Live Streaming Argentina vs Ekuador Copa America 2024, Penentuan ke Semifinal!
Buchanan mengalami patah tulang kering saat latihan pada hari Selasa dan menjalani operasi, kembali ke hotel tim pada hari Kamis untuk mendapat sambutan hangat di lobi dari rekan satu timnya.
Namun keunggulan Kanada sirna pada menit ke-64 ketika Salomon Rondon mengalahkan Moise Bombito untuk mendapatkan bola lepas dan membuat Crepeau keluar dari gawangnya, menyamakan kedudukan dari jarak jauh.
Kanada mencatatkan tujuh dari total 16 percobaan tembakan tepat sasaran, dibandingkan dengan tiga dari 16 percobaan tembakan tepat sasaran yang dilakukan Venezuela. Venezuela memenangkan penguasaan bola 55 persen berbanding 45 persen.
Kanada lolos dari babak penyisihan grup dalam penampilan debut mereka di Copa, menempati posisi kedua di grup mereka di belakang peringkat 1 Argentina.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: