Irwansyah dan Zaskia Sungkar Jalani Program Kehamilan Bayi Tabung Anak Kedua
Irwansyah dan Zaskia Sungkar Jalani Program Kehamilan Bayi Tabung Anak Kedua-Instagram-
JAKARTA, DISWAY.ID - Irwansyah dan Zaskia Sungkar memberikan kabar bahagia. Pasalnya, pasangan selebritis itu memutuskan untuk menjalani program kehamilan bayi tabung anak kedua.
Momen tersebut diabadikan oleh Irwansyah dan Zaskia Sungkar lewat unggahan foto di media sosial pribadinya.
Pada foto tersebut, terlihat Irwansyah dan Zaskia Sungjar mendatangi dokter kandungan bernama dr Reino Rambey, SpOG dari Morula IVF Jakarta.
Irwansyah dan Zaskia Sungkar mengaku merasa deg-degan pada saat mendatangi dokter Reino Rambey. Mereka berharap diberikan yang terbaik untuk program kehamilan anak kedua ini.
"Bismillahirohmanirohim, deg-degan hehe. Terima kasih untuk hari ini, dok. Semoga Allah SWT berikan yang terbaik," kata Zaskia Sungkar, dikutip Selasa 30 Juli 2024.
"Barakallahu Fiik dokter Reino Rambey dari Morula IVF Jakarta," ujarnya lagi.
Sebagai informasi, program hamil bayi tabung bukan yang pertama kali bagi Zaskia Sungkar dan Irwansyah.
Sebelumnya, Zaskia Sungkar dan Irwansyah juga menjalani program bayi tabung dengan ditangani dokter yang sama yakni dokter Reino Rambey dari Morula IVF Jakarta.
Dari hasil program bayi tabung itu Zaskia Sungkar dan Irwansyah berhasil dikaruniai anak pertama berjenis kelamin bernama Ukkasya Muhammad Syahki pada Selasa, 30 Maret 2021.
Kabar bahagia ini pun disambut senang keluarga, sahabat artis, maupun fans. Kolom komentar unggahan itu dipenuhi doa-doa kebaikan.
BACA JUGA:3 Tahun Hasilkan 421 Kehamilan, RS Siloam Bikin Gathering Bayi Tabung
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: